Dedi Mulyadi Ingin Sulap Desa Langganan Banjir di Karawang Ini jadi Danau Penampung Air
- Antara
tvOnenews.com — Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menawarkan langkah jangka panjang untuk mengakhiri banjir yang terus berulang di Desa Karangligar, Kabupaten Karawang.
Alih-alih mengandalkan penanganan teknis sementara, Dedi mendorong relokasi warga serta pengubahan kawasan tersebut menjadi danau penampung air.
Menurut Dedi, akar persoalan banjir di Karangligar terletak pada kondisi geografis wilayah yang berada di area cekungan.

- Antara
Situasi ini membuat air selalu menggenang dan menyebabkan banjir sulit dituntaskan, meskipun berbagai upaya penanganan telah dilakukan.
“Karangligar itu berada di cekungan. Saya sampaikan, selama berada di cekungan, sampai kapan pun banjirnya tidak akan pernah selesai,” ujar Dedi.
Berdasarkan kondisi tersebut, Dedi menilai relokasi warga merupakan opsi paling realistis dan berkelanjutan.
Ia mengusulkan agar kawasan Karangligar dialihfungsikan menjadi danau buatan yang mampu menampung limpahan air dari wilayah Karawang dan sekitarnya.
“Karena itu cekungan, maka tawaran terbaik adalah relokasi. Lebih baik Karangligar dijadikan danau untuk menampung air dalam jumlah besar, sementara masyarakatnya dipindahkan ke lokasi yang lebih aman,” tuturnya.
Langkah ini diharapkan dapat menjadi solusi permanen guna mengurangi risiko banjir tahunan sekaligus meningkatkan kapasitas pengendalian air di wilayah Karawang.
Load more