Lebih lanjut, Benny menuturkan, longsoran tanah yang menjebol rumah tersebut mengakibatkan dua orang luka-luka. Dua orang korban tersebut adalah satu orang ibu dan satu orang anak yang sempat tertimbun. Namun berhasil dievakuasi dan diselamatkan oleh warga.
“Untuk korban itu tadi ada seorang ibu dia diprediksi patah tulang. Tadi sudah sempat ditangani dan dibawa ke fasilitas kesehatan buat di rontgen. Diperkirakan sih patah tulang, tapi belum pasti, hasilnya baru keluar besok,” tutur Benny.
“Yang satu lagi seorang bayi, sempat tertimbun juga tapi alhamdulillah berhasil diselamatkan,” tambahnya.
Benny menerangkan, saat ini korban sudah dievakuasi dan mengungsi di rumah pemilik kontrakan.
“Korban sudah mengungsi di rumah pemilik kontrakan,” terang Benny.
Hingga saat ini proses pembersihan masih dilakukan oleh BPBD Kabupaten Bandung. BPBD Kabupaten Bandung juga memberikan bantuan logistik untuk korban berupa sembako dan shelter untuk tinggal sementara.
“Pembersihan sedang dilakukan, korban sekarang sudah mengungsi di rumah pemilik kontrakan. Itu kan rumah yang jeb itu kontrakan. Kami juga memberi bantuan berupa terpal dan sembako kepada korban,” imbuhnya.
Load more