Yogyakarta - Para tamu undangan yang menghadiri prosesi pernikahan di rumah Erina Sofia Gudono disediakan mobil listrik.
Sekitar 4 kendaraan listrik yang disiapkan untuk mengangkut tamu dari parkiran menuju kediaman.
Mobil jenis shuttle listrik ini disiapkan untuk mengangkut tamu undangan dan VIP dari tempat parkir di lapangan Kentungan menuju kediaman pribadi Erina Gudono sejauh 200 meter.
Satu unit shuttle mampu mengangkut 7 orang penumpang. Penggunaan shuttle dilakukan karena jalur menuju lokasi terbilang sempit dan tidak memiliki halaman parkir.
Luas total ada 4 unit kendaraan listrik 3 diantaranya berasal dari Universitas Gajah Mada.
Kendaraan listrik ini disiapkan khusus untuk mengangkut tamu mulai proses siraman hingga Midodareni.(awy)