Jakarta - Masa pandemi korona begitu mengubah kehidupan kita, apalagi kekuatan fisik dan mental semakin diuji dengan adanya kasus transmisi lokal pertama Covid-19 varian Omicron yang ditemukan pada seorang penghuni apartemen di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara. Terkait kasus ini, Kementerian Kesehatan membuat strategi terbaru untuk menghadapi varian virus korona yang tingkat penularannya dilaporkan lima kali lebih cepat dari varian delta.
Diketahui jika seorang penghuni apartemen di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara tersebut tidak memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri dalam beberapa bulan terakhir ataupun melakukan kontak dengan pelaku perjalanan luar negeri. Saat ini pasien sedang dalam proses isolasi di Rumah Sakit Penyakit Infeksi Sulianti Saroso.
Varian terbaru virus Covid-19 omicron menyebar cukup cepat di seluruh dunia. Sementara itu, di Indonesia seorang petugas kebersihan di Rumah Sakit Wisma Atlet Jakarta menjadi pasien pertama Indonesia yang terinfeksi virus Covid-19 varian omicron.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut pasien pertama itu berinisial N, awalnya ia dan dua rekannya ditemukan positif Covid-19 pengambilan sampel rutin. Kemudian tes sampel tersebut menunjukkan ia positif Covid-19 varian omicron.
Omicron kini telah menyebar ke lima benua bahkan Presiden Joko Widodo meminta warga dan pejabat untuk tidak melakukan perjalanan keluar negeri sampai situasi lebih aman. (adh)