Kab. Puncak, tvOnenews,com - Kelompok kriminal bersenjata Kkb kembali melakukan aksi pembakaran terhadap sejumlah fasilitas di Distrik Omukia, Kabupaten Puncak.
Di antaranya dengan membakar dua unit rumah milik Bupati puncak Elvis Tabuni yang sudah lama tidak ditempati, serta kantor Distrik Omekia Kabupaten Puncak, Provinsi Papua Tengah.
Pembakaran itu sendiri dilakukan pada Minggu kemarin. Satgas Ops Damai Cartenz juga mencatat KKB melakukan pembakaran empat bangunan lain.
Diduga satu unit gereja di kampung, satu unit rumah dinas pemda, satu unit puskesmas, satu unit bangunan sekolah dan kantor Kampung Pinipia Distrik Omukia Kabupaten Puncak.
KKB mengklaim bahwa aksi pembakaran dilakukan karena rumah bupati dijadikan sebagai pos militer.
Namun, Kaops Damai Cartenz Brigjen Faizal Ramadhani menjelaskan bahwa klaim KKB terkait penggunaan rumah bupati dan kantor distrik sebagai pos militer tidak benar dan merupakan bagian dari propaganda yang sengaja disebarkan untuk mempengaruhi opini publik. Dalam insiden tersebut tidak ada korban jiwa.
Satgas Ops Damai Cartenz akan terus berkomitmen menjaga stabilitas keamanan di wilayah Papua untuk menciptakan Papua yang aman dan damai dari kelompok kriminal bersenjata.