Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), memberikan Kuliah umum di hadapan ribuan praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri ( Ipdn) di Jatinangor.
Tidak hanya itu, AHY juga meresmikan tiga gedung fakultas baru di lingkungan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).
Ketiga gedung tersebut merupakan bagian dari pengembangan institusional IPDN untuk mendukung peningkatan kualitas pendidikan kader pemerintahan masa depan.
Fakultas-fakultas yang diresmikan meliputi Fakultas Manajemen Pemerintahan, Fakultas Politik Pemerintahan, dan Fakultas Perlindungan Masyarakat.
Dalam peresmian tersebut, turut hadir pula Wakil Menteri Pekerjaan Umum, Ir. Diana Kusumawati., M.T., dan Wakil Menteri Dalam Negeri, Dr. Ribka Haluk, S.Sos., M.M. (awy)