New York, tvOnenews.com - Di tengah keramaian Kota New York, Amerika Serikat yang selalu sibuk, hadir sebuah masjid yang dulunya adalah sebuah gereja dan berdiri dengan kokoh.
Masjid ini yang dibeli oleh komunitas Muslim asal Montenegro 15 tahun lalu yang kini tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah, namun sebagai tempat bersosial mereka.
Tempat ini pun menjadi saksi hidup sejarah panjang sebuah komunitas Muslim yang terus berkembang di Amerika Serikat.
Dengan arsitektur yang memadukan gaya Eropa dan Timur Tengah, masjid ini menyambut umat Muslim dengan beragam latar belakang.
Saat bulan Ramadhan, masjid ini juga menjadi tempat belajar untuk umat Muslim di Amerika Serikat. (ayu)