Jakarta, tvOnenews.com - Megawati Hangestri Pertiwi, atlet voli putri asal Jember, Jawa Timur, mencetak sejarah dengan dinobatkan sebagai pemain voli terbaik dunia tahun 2025 versi Volleybox.
Prestasi ini menjadi kebanggaan bagi Indonesia dan menunjukkan bahwa bakat voli Tanah Air mampu bersaing di level internasional.
Pemain yang mendapat julukan Megatron itu dikontrak tim Bank Jatim dan mendapat panggilan memperkuat Timnas junior.
Sejak saat itu namanya terus melambung, beberapa klub dalam dan luar negeri pernah dibelanya, di antaranya, Jakarta Pertamina Energi Putri, Jakarta BNI 46 Putri, Jakarta Pertamina Fastron, Supreme Chonburi-E.Tech, dan Ha Phu Thanh Hoa.
Megawati menjadi pemain voli putri terbaik dunia tahun 2025 versi Volleybox, di mana Megawati Hangestri menempati posisi teratas.
Dengan 80,00 poin, ia berhasil mengungguli Paula Salinas dari Chili yang berada di posisi kedua dengan 67,50 poin. (awy)