Jakarta, tvOnenew.com - Hari ini akan dilangsungkan open house yang akan digelar oleh presiden terpilih pada Pilpres 2024 yang juga merupakan Menteri Pertahanan yakni Prabowo Subianto.
Prabowo Subianto akan menggelar open house di Kertanegara, Jakarta Selatan.
Open house hari ini dikabarkan akan dimulai pada pukul 17.00 WIB sore ini.
Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka akan bertolak ke Jakarta siang hari ini dan diperkirakan sudah terbang menuju Jakarta.
Gibran akan hadir dalam open house yang digelar Prabowo Subianto tersebut.
Sebelumnya, pagi tadi Prabowo Subianto sudah melakukan salat Id di dekat kediamannya di Hambalang bersama warga Bojong Koneng.
Selepas Id, Prabowo pun bertolak ke Jakarta untuk hadir dalam gelaran open house di Istana Negara Jakarta. (awy)