Jakarta, tvOnenews.com - PSSI bisa mencoba menaturalisasi tiga penyerang baru untuk bergabung dengan Timnas Indonesia menggantikan Rafael Struick yang mulai menjadi cadangan mati alias camat di Brisbane Roar.
Rafael Struick saat ini sedang mengalami masa-masa sulit di Brisbane Roar setelah kesulitan untuk masuk daftar susunan pemain (DSP).
Bahkan, Rafael Struick kembali dicoret oleh Brisbane Roar saat menghadapi Adelaide United di lanjutan Liga Australia, Selasa (22/4/2025).
Padahal, pemain berusia 22 pertandingan tersebut tidak mendapat larangan bermain akibat akumulasi kartu atau mengalami cedera.
Sejak bergabung dengan Brisbane Roar dari ADO Den Haag pada September 2024 lalu, Rafael Struick baru bermain 10 kali dengan mencetak satu gol.
Lebih parahnya lagi, Rafael Struick tidak pernah bermain atau masuk DSP dalam lima pertandingan terakhir Brisbane Roar.
Load more