Jakarta, tvOnenews.com - Berikut link live streaming Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara di perempat final Piala Asia U-17 2025, tinggal klik di akhir artikel.
Duel Garuda Asia vs Chollima junior akan segera dihelat di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Senin (14/4/2025) pukul 21.00 WIB.
Sebagai juara Grup C, Timnas Indonesia U-17 datang dengan kepercayaan diri yang tinggi usai menyapu bersih semua laga fase grup dengan kemenangan.
Dengan rincian, Evandra Florasta dkk sukses mengejutkan Korea Selatan 1-0, mengalahkan Yaman 4-1 dan menghajar Afghanistan 2-0.
Sementara itu, Korea Utara melaju sebagai runner-up Grup D dengan koleksi lima poin, terpaut satu angka dari pemuncak klasemen, Tajikistan.
Load more