Jakarta, tvOnenews.com - Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman pada pertandingan kedua Grup C Piala Asia U-17 2025 akan dihelat malam ini, Senin (7/4/2025) pukul 22.00 WIB.
Duel kedua tim yang bakal berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Arab Saudi itu diprediksi akan berjalan dengan sengit.
Pasalnya, baik Timnas Indonesia U-17 maupun Yaman dalam kondisi yang percaya diri setelah di matchday pertama sama-sama meraih kemenangan.
Timnas Indonesia U-17 sukses mengejutkan Korea Selatan 1-0 di Prince Abdullah Al Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (4/4/2025) malam WIB.
Gol tunggal kemenangan tim besutan Nova Arianto pada pertandingan tersebut dicetak oleh Evandra Florasta pada menit ke-90+2.
Load more