Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert memberikan pesan khusus untuk suporter Garuda jelang laga kontra Bahrain.
Tagar Patrick Out telah menggema di sosial media usai kegagalan Patrick Kluivert ketika debut bersama Timnas Indonesia.
Bermain di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Patrick Kluivert malah membuat Timnas Indonesia jadi bulan-bulanan Australia.
Tak tanggung-tanggung, skor 1-5 atas kemenangan Australia membuat Timnas Indonesia tergerus ke posisi empat klasemen sementara dengan raihan enam poin.
Kini kesempatan baru pun tiba dengan menghadapi Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025).
Pelatih asal Belanda ini pun memberikan pesan khusus pada suporter Garuda untuk tetap berada di belakang Timnas Indonesia demi poin penuh atas Bahrain.
Patrick Kluivert mengaku paham atas kekecewaan suporter dan keinginan mereka untuk meraih poin penuh di pertandingan penting ini.
Load more