Sosok pengganti Shin Tae-yong pun sudah ditunjuk, dia adalah Patrick Kluivert, mantan pemain timnas Belanda dan Barcelona, ia pernah melatih timnas Curacao dan klub Turki, Adama Demirspor.
Tanggapan legenda timnas Indonesia soal perubahan permainan tim Garuda
Jauh sebelum pemecatan Shin Tae-yong dari kursi pelatih timnas Indonesia, sang pelatih asal Korea Selatan itu mendapat pengakuan khusus dari mantan punggawa Garuda era 1990-an tentang perubahan besar dilakukan dalam taktik dan pemain.
Finis di empat besar di Piala Asia U-23 2024, rupanya permainan punggawa Garuda Muda berhasil mencuri perhatian pemain legenda timnas Indonesia, Supriyono Prima.
Bung Binder mengundang Supriyono Prima, ia merupakan pemain legenda timnas Indonesia yang pernah tampil di Piala Asia 1996.
Nama Supriyono sangat dikenal di era 90-an, bersama dengan pemain legenda lainnya seperti Bima Sakti, Kurniawan Dwi Yulianto, Yeyen Tumena, dan Widodo Cahyono Putro.
Mantan pemain Persib Bandung ini mengapresiasi cara Shin Tae-yong menangani pemain-pemain muda timnas Indonesia.
Load more