tvOnenews.com - Pemain keturunan yang belum sempat membela Timnas Indonesia, Noah Gesser, ternyata memiliki jasa yang cukup besar untuk Pasukan Garuda sekarang.
Tak bisa ditampik bahwa semua prestasi tersebut bisa tercapai lantaran Timnas Indonesia diperkuat para pemain keturunan.
Tak bisa dipungkiri jika melejitnya performa Timnas Indonesia saat ini tidak lepas dari peran para pemain naturalisasi.
Ivar Jenner, Justin Hubner dan Rafael Struick (Sumber : Instagram/ @ivarjnr)
Kini Timnas Indonesia diisi oleh sejumlah pemain naturalisasi berkualitas atau grade A.
Sebut saja nama-nama seperti Maarten Paes, Thom Haye, Jay Idzes, Justin Hubner, Ivar Jenner, Mees Hilgers hingga Calvin Verdonk langsung menjadi pemain andalan untuk Timnas Indonesia.
Namun tahukah Anda ada satu pemain keturunan yakni Noah Gesser yang ternyata punya jasa besar untuk Timnas Indonesia walau belum sempat bermain sama sekali.
Noah Gesser merupakan pemain asal Belanda berdarah Indonesia yang menimba ilmu di akademi Ajax Amsterdam.
Noah yang merupakan seorang striker masuk kedalam radar naturalisasi PSSI untuk Timnas Indonesia bersama Justin Hubner dan Ivar Jenner.
Ivar Jenner di Timnas Indonesia (sumber: PSSI)
Bahkan, kabarnya Noah Gesser membuat perjanjian bersama Ivar Jenner dan Justin Hubner bahwa mereka akan membela Timnas Indonesia, tempat asal nenek moyang mereka.
Tapi sayang, keinginan Noah Gesser untuk bisa membela Timnas Indonesia tidak bisa terwujud.
Noah Geeser meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas di United Nations Road in IJsselstein, Utrecht, pada Jumat (30/7/2021).
Berdasarkan laporan Telegraaf, Noah mengendarai mobil bersama saudaranya yang masih berusia 18 tahun.
Kecelakaan itu terjadi ketika mobil yang ditumpanginya masuk jalur yang berlawanan arah dan menabrak sebuah taksi.
Noah Gesser (sumber: Instagram @noah_gesser)
Meski belum sempat membela tim Merah Putih, jasanya begitu besar karena telah membawa Ivar Jenner dan Justin Hubner bermain untuk Timnas Indonesia.
Hal itu terbukti dengan pernyataan dari Justin Hubner yang mengatakan kalau dirinya sangat senang saat bisa bermain Timnas Indonesia karena bisa menepati janjinya dengan Noah Gesser.
“Saya senang akan bermain dengan Timnas dan membuat Noah bangga,” kata Justin Hubner saat resmi dinaturalisasi pada Desember 2023.
(akg)
Load more