tvOnenews.com - Shin Tae-yong resmi menandatangani perpanjangan kontrak sebagai pelatih Timnas Indonesia yang diajukan oleh PSSI selaku federasi Sepak Bola Indonesia.
Dikabarkan jika pelatih berusia 54 tahun itu mendapatkan perpanjangan kontrak dari PSSI selama 3 tahun.
Hal tersebut membuat dirinya akan tetap menukangi Timnas Indonesia hingga tahun 2027 mendatang.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (sumber: TvOnenews-Julio Tri Saputro)
Keputusan STY untuk tetap menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia pun menepis rumor yang menyebutkan jika dirinya akan kembali menangani Timnas Korea Selatan.
Beberapa waktu lalu, nama Shin Tae-yong cukup ramai menjadi perbincangan setelah dirinya dikabarkan masuk kedalam daftar calon pelatih Timnas Korea Selatan.
Namun, kini rumor itu pun terbantahkan setelah dirinya resmi menandatangani kontrak dengan PSSI untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia hingga 3 tahun kedepan.
Terkait keputusan itu, salah satu media asal Korea Selatan yakni Nate Sports, menyoroti keputusan dari Shin Tae-yong.
Mereka menyoroti target dan juga persyaratan dari PSSI untuk Shin Tae-yong selama mengarsiteki Timnas Indonesia hingga tahun 2027 nanti.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (sumber: instagram)
Dalam salah satu artikelnya, Nate Sports menyebutkan jika target yang diberikan oleh PSSI sangat realistis untuk Timnas Indonesia.
Mereka menyoroti target PSSI yang hanya meminta STY membawa Pasukan Garuda masuk peringkat 100 besar FIFA.
Banyak yang mengira jika PSSI akan memberikan target Timnas Indonesia masuk ke Piala Dunia 2026 mendatang.
Mereka menilai jik PSSI ragu jika Shin Tae-yong bisa membawa Timnas Indonesia melaju ke Piala Dunia 2026.
"Ada laporan bahwa mereka meminta (Timnas Indonesia) untuk masuk 100 besar peringkat FIFA, percaya bahwa secara realistis mustahil untuk berpartisipasi di Piala Dunia," Tulis Nate Sport dalam salah satu artikelnya.
Timnas Indonesia (sumber: Instagram)
Kita tahu jika Timnas Indonesia akan menempuh jalan yang cukup sulit untuk bisa mengejar mimpi berlaga di Piala Dunia.
Pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Pasukan Garuda tergabung di grup neraka bersama dengan tiga perwakilan Asia di Piala Dunia edisi sebelumnya.
Jepang, Australia dan Arab Saudi yang tampil di Piala Dunia 2022 Qatar akan bersaing dengan tiga tim lainnya yakni Timnas Indonesia, Bahrain dan China di grup C.
Hal itulah yang membuat langkah Timnas Indonesia untuk bisa berlaga di Piala DUnia 2026 semakin sulit.
Sehingga lebih realistis menetapkan target tim Indonesia untuk 100 besar peringkat FIFA dalam kurun waktu 3 tahun mendatang.
Timnas Indonesia (sumber: AFC)
Meski begitu, Nate Sport tetap mengapresiasi perubahan yang dibawa Shin Tae-yong untuk sepak bola Indonesia.
Kita tahu, sejak menukangi Timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil membuat performa skuad garuda meningkat.
Tercatat dirinya sukses membawa Timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020, melaju hingga babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya.
Selain itu Shin Tae-yong juga sukses membantu Timnas U-23 berlaga di babak semifinal Piala Asia U-23 dan nyaris membawa skuad garuda muda berlaga di Olimpiade Paris.
Deretan prestasi itulah yang dianggap menjadi faktor PSSI menyodorkan perpanjangan kontrak untuk Shin Tae-yong hingga 2027 mendatang. (akg)
Load more