LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Tri Saputra

Orang Dalam PSSI Ini Bilang Harusnya Shin Tae-yong Datangi Klub-klub Minta Pemain Dilepas buat Piala Asia U-23

Piala Asia U-23 sebentar lagi, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong didorong untuk mendatangi klub-klub untuk meminta pemain yang ia butuhkan. Juru taktik itu

Kamis, 22 Februari 2024 - 19:27 WIB

tvonenews.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong didesak untuk mendatangi klub-klub demi mendapatkan pemain yang ia inginkan guna mengarungi kerasnya Piala Asia U-23.

Sebagaimana diketahui Shin Tae-yong berhasil mengantarkan timnas Indonesia U-23 lolos ke ajang Piala Asia U-23, yang akan dihelat bulan April - Mei 2024 mendatang.

Pelatih asal Korea Selatan itu juga mendapat target berat dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir agar lolos ke babak 8 besar jika ingin kontraknya diperpanjang hingga 2027.

(Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong. Foto: AFC)

Baca Juga :

Sebelumnya Shin Tae-yong berhasil memenuhi target Erick Thohir dengan lolos hingga babak 16 besar Piala Asia 2023. Itu merupakan capaian perdana sepanjang sejarah sepak bola Indonesia. 

Di atas kertas mudah saja bagi Shin Tae-yong untuk kembali memenuhi target Erick lolos ke babak 8 besar Piala Asia U-23, dengan pemain-pemain andalannya selama Piala Asia kemarin.

Namun sayang Piala Asia U-23 bukanlah agenda resmi FIFA, sehingga kecil kemungkinan bagi klub untuk melepas pemain andalan Shin Tae-yong yang rata-rata juga dibutuhkan klub.

Persija dan Borneo FC sudah secara terang-terangan ogah melepas pemain berlabel tim nasional yang mereka miliki. Bukan tidak mungkin klub-klub lain menyusul.

Shin Tae-yong berharap PSSI bisa melakukan lobi ke sejumlah klub agar melepas para pemain timnas Indonesia yang ia butuhkan. Termasuk tim-tim luar negeri.

Menghadapi polemik tersebut, EXCO PSSI Arya Sinulingga justru mendorong agar Shin Tae-yong melakukan komunikasi dan pendekatan ke klub-klub yang ia maksud.

“Jujur aja, sebenarnya kita berharap Shin Tae-yong ini berkomunikasi sama klub-klub, karena Namanya pelatih timnas itu harus ngobrol sama klub,” kata Arya Sinulingga dilansir dari kanal Youtube-nya, Kamis (22/2/2024).

(EXCO PSSI Arya Sinulingga. Foto: PSSI)

Menurut Arya, selama ini kelemahan Shin Tae-yong ada di situ, perkara komunikasi dengan klub. Padahal ia membutuhkan pemainnya mereka.

“Nah, ini yang selama ini kelemahan dia di situ. Masalah komunikasi, padahal harus dilakukan. Itu kelemahan dia,” tegasnya.

“Akhirnya kita (PSSI) yang menjembatani. Padahal seharusnya tidak,” imbuh Arya.

Maka mau tidak mau, Shin Tae-yong harus mulai belajar melakukan pendekatan dengan klub-klub tersebut. 

“Karena dia harus ambil dari situ kan pemain-pemainnya (klub) dan sebenarnya ke mana arah permainan. Harusnya ia bicara, bahwa sebenarnya arah timnas kita sebenarnya ke arah sini,” jelas Arya.

Terbaru, Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan bahwa tim merah putih akan ketambahan dua senjata baru yang bisa digunakan di laga lawan Vietnam, bulan Maret mendatang. 

“Yang pasti kita sedang mendorong Pak Sekjen dan Pak Arya supaya proses Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen ini bisa di pertengahan Maret ini sehingga mereka bisa memperkuat timnas melawan Vietnam,” kata Erick, Rabu (21/2/2024) di Jakarta.

Menurut pengamat sepak bola Ronny Pangemanan atau yang akrab disapa Bung Ropan, bergabungnya Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen akan menambah daya gedor lini serang timnas.

“Apalagi Ragnar bisa bermain di posisi flank sayap untuk bisa membantu Rafael Struick, Marselino Ferdinan, dan Yakob Sayuri di depan,” kata Bung Ropan. 

(Ragnar Oratmangoen bersama Erick Thohir. Foto: Instagram @erickthohir)

Sementara Thom Haye memiliki peran yang krusial di tengah. Dimana ia andal dalam mengatur ritme permainan dan punya visi bermain bola bagus.

“Selain itu Thom Haye juga spesialis bola-bola mati. Jadi nanti nggak perlu bingung lagi siapa yang akan mengambil tendangan bebas ataupun penalti,” tutur Bung Ropan. 

Selain dua pemain tersebut, timnas Indonesia juga punya Jay Idzes yang sudah diambil sumpahnya pada 28 Desember lalu. 

Kehadirannya diharapkan bisa memperkuat lini belakang skuad garuda, sehingga Shin Tae-yong semakin memiliki banyak opsi untuk merotasi pemain.

Pemain keturunan lain, Nathan Tjoe-A-On juga tinggal mengambil sumpah. Ia sebenarnya sudah dijadwalkan bersumpah pada tanggal 28 Desember 2023 lalu. 

“Dia harusnya bersama dengan Jay Idzes untuk mengambil sumpah tapi ada penundaan, ketika dia masih di Swansea City,” jelas Bung Ropan. 

“Sekarang Nathan Tjoe-A-On sudah kembali ke Belanda dan bermain di Eredivisie bersama Heerenven satu tim dengan Thom Haye,” imbuhnya.

Nathan Tjoe-A-On diharapkan dalam waktu dekat punya kesempatan datang ke Indonesia untuk melakukan sumpahnya.

Follow tvOnenews.com di sini Google News

(amr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
2 Momen Wonderkid Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Curi Perhatian Bintang Timnas Brasil dan Liga Inggris

2 Momen Wonderkid Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Curi Perhatian Bintang Timnas Brasil dan Liga Inggris

Penampilan Marselino Ferdinan sukses mencuri perhatian Richarlison, bintang Timnas Brasil dan Liga Inggris, usai membawa Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi
Marselino Ferdinan Bikin Heboh di Inggris, Suporter Oxford United Siapkan Nyanyian Khusus untuk sang Bintang Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan Bikin Heboh di Inggris, Suporter Oxford United Siapkan Nyanyian Khusus untuk sang Bintang Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan mencuri perhatian usai membawa Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi. Suporter Oxford United tak sabar menantikan debutnya di Liga Inggris.
Nikah Diam-diam, Mahar Ayus untuk Nissa Sabyan Jadi Sorotan Netizen Singgung Perselingkuhan Keduanya: Murah Banget!

Nikah Diam-diam, Mahar Ayus untuk Nissa Sabyan Jadi Sorotan Netizen Singgung Perselingkuhan Keduanya: Murah Banget!

Kabar pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan tengah menjadi sorotan publik. Namun netizen gagal fokus pada mahar yang diberikan Ayus kepada Nissa Sabyan.
Ayah Nissa Sabyan Viral, Dulu Bantah Keras Anaknya Selingkuh dengan Ayus, Kini Ketahuan Nikahin Sembunyi-sembunyi...

Ayah Nissa Sabyan Viral, Dulu Bantah Keras Anaknya Selingkuh dengan Ayus, Kini Ketahuan Nikahin Sembunyi-sembunyi...

Anaknya menikah diam-diam, pengakuan lawas ayah Nissa Sabyan viral di media sosial. Dulu bantah keras anaknya selingkuh kini nikahkan Nissa-Ayus diam-diam.
Anggap Remeh, Media Asing Sebut Piala Dunia 2026 Masih Terlalu Cepat bagi Timnas Indonesia

Anggap Remeh, Media Asing Sebut Piala Dunia 2026 Masih Terlalu Cepat bagi Timnas Indonesia

Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- menang meyakinkan 2-0 lewat brace Marselino Ferdinan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa 19 November.
Tinggal di Luar Negeri dan Masjid Jauh, Memang Boleh Jika Tidak Shalat Jumat? Buya Yahya Tegaskan Bahwa…

Tinggal di Luar Negeri dan Masjid Jauh, Memang Boleh Jika Tidak Shalat Jumat? Buya Yahya Tegaskan Bahwa…

Buya Yahya ingatkan bahwa seorang Muslim yang meninggalkan shalat jumat tanpa udzur atau halangan akan dosa besar. Bagaimana jika masjid sangat jauh? Bolehkah laki-laki meninggalkan shalat jumat?
Trending
Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski menang melawan Arab Saudi, Bung Towel tetap pada pendiriannya bahwa Shin Tae-yong harus mundur sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. 
Dua Kelompok Warga Bentrok di Jakarta Timur, Saling Serang Gunakan Senjata Tajam dan Bambu

Dua Kelompok Warga Bentrok di Jakarta Timur, Saling Serang Gunakan Senjata Tajam dan Bambu

Jakarta, tvOnenews.com — Bentrokan antar kelompok warga terjadi di Jalan I Gusti Ngurah Rai yang tak jauh dari kawasan perlintasan Kereta Api Stasiun Buaran, Jakarta Timur pada Kamis (21/11/2024) malam.
Eks Ketua MK Minta Hakim Tak Diintervensi soal Praperadilan Tom Lembong

Eks Ketua MK Minta Hakim Tak Diintervensi soal Praperadilan Tom Lembong

Eks Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan menyoroti persidangan praperadilan penetapan tersangka Tom Lembong di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).
FIFA Pastikan Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 Usai Hancurkan Arab Saudi di Stadion GBK, Asalkan...

FIFA Pastikan Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 Usai Hancurkan Arab Saudi di Stadion GBK, Asalkan...

FIFA pastikan Timnas Indonesia bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026 usai melibas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), asalkan lakukan ini..
Jika Tak Hafal Ad Dhuha dan Asy Syams, Baca Surat ini saat shalat Dhuha agar Rezeki Moncer Kata Ustaz Adi Hidayat

Jika Tak Hafal Ad Dhuha dan Asy Syams, Baca Surat ini saat shalat Dhuha agar Rezeki Moncer Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyoroti perihal bacaan surat pendek terbaik saat menunaikan shalat Dhuha diketahui banyak orang, yakni Surat Ad Dhuha dan Asy Syams.
AFC Bikin Rugi Lagi usai Kemenangan Timnas Indonesia Dirampok, Kali Ini Giliran China Merasa Dicurangi Wasit Saat Lawan Jepang hingga Lapor ke FIFA

AFC Bikin Rugi Lagi usai Kemenangan Timnas Indonesia Dirampok, Kali Ini Giliran China Merasa Dicurangi Wasit Saat Lawan Jepang hingga Lapor ke FIFA

AFC lagi-lagi menunjuk wasit yang merugikan sebuah tim hingga dilaporkan ke FIFA pada pertandingan China kontra Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Respons Menohok Media Vietnam Melihat Timnas Indonesia jadi Raja Baru Sepak Bola Asia Tenggara, Katanya Anak Asuh Shin Tae-yong ...

Respons Menohok Media Vietnam Melihat Timnas Indonesia jadi Raja Baru Sepak Bola Asia Tenggara, Katanya Anak Asuh Shin Tae-yong ...

Media Vietnam memberikan respons yang tak terduga soal timnas Indonesia semakin mengukuhkan label "Raja Baru Sepak Bola Asia Tenggara" usai kalahkan Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral