Andai wasit tidak menganulir gol pertama, Enner Valencia bahkan sudah mencetak hat-trick! Namun laporan Video Assistant Referee (VAR) dan teknologi data chip yang tertanam di dalam bola menggagalkan trigol mantan striker West Ham United.
Dengan brace-nya, Enner pun sudah menegaskan predikatnya sebagai sumber gol bagi negaranya. Dalam lima penampilan terakhir Ekuador di Piala Dunia, seluruh lima gol berasal dari aksi Valencia.
Enner Valencia membuat satu gol pembuka meski Ekuador lalu kalah 1-2 dari Swiss pada Piala Dunia 2014. Brace-nya kemudian memastikan tim dari negara yang terletak di garis khatulistiwa menang 2-1 atas Honduras di Brazil 2014.
Sebelum membuat dua gol di gawang Qatar, Enner Valencia juga sedang memimpin daftar top scorer Liga Turki musim 2022-2023 dengan 13 gol untuk klubnya, Fenerbahce.
Setiba di Piala Dunia 2022, striker kelahiran 04 November 1989 memperpanjang rekor Ekuador yang meraih tujuh pertandingan tanpa kebobolan. Sebelum melawan Qatar, squad arahan pelatih Gustavo Alfaro menang 1-0 atas Nigeria, imbang 0-0 dengan Meksiko, 1-0 atas Cabo Verde, lalu seri 0-0 dengan Arab Saudi, Jepang dan Iraq.
Load more