Jurgen Klopp Tak Ada Kejelasan, Jose Mourinho Bakal Tebar Pesona di Depan Florentino Perez saat Benfica Jamu Real Madrid?
- Reuters/Alberto Lingria
tvOnenews.com - Bursa calon pelatih Real Madrid sempat diramaikan oleh nama Jurgen Klopp. Akan tetapi, tak ada kejelasan akan rumor itu sampai detik ini.
Di tengah ketidakpastian itu, muncul nama lama yakni Jose Mourinho, pelatih Benfica yang pernah buat sejarah dengan Real Madrid medio 2010-2013.
Kemungkinan ini semakin kuat ketika Presiden Real Madrid Florentino Perez terang-terangan menyukai karakteristik Jose Mourinho bahkan diharapkan bisa comeback ke Bernabeu.
Pemecatan Xabi Alonso masih menimbulkan isu liar di kalangan penggemar soal siapa yang layak gantikan sang pelatih. Alvaro Arbeloa ditunjuk jadi caretaker.
Alvaro Arbeloa pun sudah menjalankan tugasnya dengan baik, termasuk mengembalikan kepercayaan di ruang ganti yang membuahkan hasil di lapangan.
Kendati demikian, Florentino Perez selaku Presiden Real Madrid tampak belum puas. Ia mencari sosok pelatih berpengalaman dan punya karakter kuat.
Nama Jurgen Klopp sempat jadi pemuncak. Namun, belakangan sang pelatih tak mengindahkan tawaran Real Madrid dengan alasan tak cocok dengan filosofi El Real.

- Reuters/Peter Powell
Maka dari itu, nama familiar seperti Jose Mourinho yang kini dikaitkan dengan jabatan pelatih Real Madrid. Dalam sebuah kesempatan, Mou sempat membantah.
“Ada sinetron yang bagus, tetapi sangat panjang; Anda melewatkan satu atau dua episode dan kemudian Anda tidak dapat mengikuti ceritanya. Jangan harap saya terlibat, saya tidak terlibat dalam sinetron,” ucap Mourinho.
Kendati demikian, perkataan Jose Mourinho tampak termentahkan ketika Florentino Perez secara terbuka tertarik untuk membawa kembali Mou ke Bernabeu.
Dalam sebuah wawancara, legenda Real Madrid Aitor Karanka mengungkapkan bahwa Florentino Perez memang masih berharap akan kembalinya Jose Mourinho.
Hal senada juga dikatakan media Spanyol Diario de Mallorca. Menurutnya, Florentino Perez masih menjalin kontak dengan Jose Mourinho meski sudah 13 tahun terpisah.
“Tidak seorang pun di Real Madrid meragukan bahwa José Mourinho adalah pelatih pilihan Florentino Pérez,“ rilis Diario de Mallorca.
“Presiden Real Madrid itu masih menjalin kontak dengan manajer asal Portugal tersebut, bertukar panggilan dan pesan tiga belas tahun setelah kepergiannya dari klub,” lanjutnya.
Load more