Jakarta, tvOnenews.com - Suporter Amerika Serikat beri pujian serta julukan baru kepada kiper cadangan FC Dallas setelah tampil memukau saat gantikan Maarten Paes dalam laga lanjutan MLS.
Bertanding di Toyota Stadium pada pekan ke-34 kasta teratas Liga Amerika, Minggu (20/10/24) pagi WIB, tuan rumah FC Dallas sukses amankan poin penuh saat hadapi Sporting KC.
Paga laga ini, FC Dallas tidak menurunkan kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes yang sebelumnya jadi andalan.
Sebagai gantinya, pelatih Peter Luccin memainkan kiper gaek Jimmy Maurer di posisi utama.
Meski tanpa diperkuat Maarten Paes, namun gawang FC Dallas berhasil menahan gempuran tim tamu sepanjang laga.
Bahkan pada menit ke-16', tuan sukses membuka skor melalui sontekan Petar Musa usai memaksimalkan umpan mantan penggawa Real Madrid, Asier Illarramendi.
Jelang babak pertama berakhir, FC Dallas mampu menggandakan keunggulan setelah Joaquín Fernández cetak gol bunuh diri. Skor 2-0 bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, FC Dallas beberapa kali mendapat serangan berbahaya namun Jimmy Maurer berhasil mengantisipasinya.
Namun di menit 89', serangan bertubi-tubi Sporting KC akhirnya membuat pertahanan FC Dallas jebol.
Adalah aksi William Agada yang sukses memperkecil ketertinggalan usai menyambar bola liar di kotak penalti. Hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-1 bertahan hingga laga usai.
Pascalaga, para suporter FC Dallas turut bahagia melihat timnya bisa akhiri tren tanpa kemenangan tiga pertandingan terakhir.
Satu sosok yang mendapat sorotan khusus di laga tadi adalah sang kiper Jimmy Maurer yang mampu menggagalkan sejumlah peluang berbahaya tim tamu.
Tercatat, kiper berusia 36 tahun tersebut mampu melakukan 6 kali penyelamatan sepanjang laga.
Dilansir dari media sosial resmi klub, sejumlah fans memuji bahkan memberikan julukan buat pesaing Maarten Paes tersebut.
A tip of the hat to Jim ? pic.twitter.com/bxo6bp7qj8— FC Dallas (@FCDallas) October 20, 2024
"Jimothy," ucap @GarrettMelcer.
"One for the family," tambah @etillisch68.
"My king, Jimmy Maurer," jelas @MrCoov.
"I love you Jimmy," tulis @PepiEnjoyer.
Dengan penampilan apik tersebut, nama Jimmy Maurer pun diprediksi bakal jadi pesaing berat Maarten Paes untuk mengisi posisi penjaga gawang utama FC Dallas musim depan.
Sepanjang musim ini, Maarten Paes memang tak tergantikan di bawah mistar gawang FC Dallas dengan torehan 35 laga dan 6 kali clean sheets.
Namun jika Maarten Paes tak mampu menjaga konsistensi penampilannya, bukan tak mungkin Jimmy Maurer dengan pengalamannnya di MLS bakal ambil alih posisi kiper utama FC Dallas musim depan.
(sub)
Load more