News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

MU Terpuruk Bertahun-tahun setelah Ditinggalkan Sir Alex Ferguson, Luis Nani Sebut Setan Merah Masih Perlu Waktu untuk Bangkit

Legenda Manchester United (MU), Luis Nani angkat bicara soal keterpurukan timnya dalam beberapa tahun terakhir.
Sabtu, 25 Oktober 2025 - 04:37 WIB
Mantan Pemain Manchester United, Luis Nani
Sumber :
  • ANTARA/Zaro Ezza Syachniar

Jakarta, tvOnenews.com - Legenda Manchester United (MU), Luis Nani angkat bicara soal keterpurukan timnya dalam beberapa tahun terakhir. Menurutnya, Setan Merah perlu waktu untuk kembali bangkit selepas era kejayaan bersama Sir Alex Ferguson.

“Ini akan menjadi masa yang sangat sulit bagi klub itu setelah era yang sangat baik. Tapi sekarang kita mulai membangun tim baru, klub baru, era baru. Dan itu membutuhkan waktu,” kata Nani dalam acara temu dan sapa eksklusif di toko resmi adidas Pasific Place, Jakarta Selatan, Jumat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ferguson menghabiskan 27 tahun bersama MU dan selama hampir tiga dekade itu, pelatih asal Skotlandia itu membawa timnya mencapai masa kejayaan dengan total memenangkan 38 trofi, di antaranya 13 gelar juara Liga Inggris dan dua kali juara Liga Champions.

Sebelum meninggalkan Setan Merah pada Juni 2013, Ferguson mempersembahkan satu trofi Liga Inggris pada musim yang sama dan sejak itu MU mengalami masa sulit bersama 10 pelatih berbeda.

Setelah gelar terakhir yang diberikan oleh Ferguson, Setan Merah hanya memenangkan enam trofi, bukan Liga Inggris atau Liga Champions, selama 12 tahun.

“Dan kami tahu kami berada di pola pikir yang tepat Semua pemain, semua orang mengerti apa yang kami butuhkan. Mereka berusaha sebaik mungkin. Jelas Anda tidak bisa berubah dalam sedetik,” tutur Nani, yang mempersembahkan 12 trofi selama bersama  Man United dari 2007 sampai 2015.

“Kita perlu membangun. Ada banyak pekerjaan yang perlu dilakukan di lapangan. Tapi Anda bisa melihatnya. Jadi kita mulai memenangkan pertandingan. Saya harap kita bisa meraih beberapa kemenangan beruntun. Karena kita akan memberikan lebih banyak kepercayaan diri kepada para pemain dan bahkan para penggemar,” tambah dia.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kini, MU berada di bawah kepemimpinan Ruben Amorim, di mana pada musim ini pelatih asal Portugal itu perlahan menunjukkan kinerja yang diinginkannya setelah performa impresif ketika mengalahkan Liverpool 2-1 di Anfield.

Itu kemenangan MU atas Liverpool pertama di Anfield pada ajang Liga Inggris dalam sembilan tahun terakhir. Itu juga kemenangan kedua berturut-turut untuk pertama kalinya pada era Amorim sejak ditunjuk menjadi pelatih kepala pada November 2024.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT