Jakarta, tvOnenews.com - Manchester United memiliki dua target dari kancah sepak bola Italia selagi Liverpool dikabarkan memburu bintang Real Madrid dalam rangkuman bursa transfer Liga Inggris, Rabu (25/12/2024).
Tim-tim sepak bola Inggris akan segera bergerak untuk bursa transfer musim dingin yang akan dibuka pada pekan depan, tepatnya tanggal 1 Januari mendatang.
Manchester United dan Liverpool termasuk yang akan bergerak, dengan beberapa nama top telah dikaitkan dengan dua tim Liga Inggris tersebut.
Victor Osimhen diminati Manchester United (Foto: Galatasaray)
Manchester United kabarnya kembali tertarik untuk merekrut Victor Osimhen, yang masih berada dalam daftar jual Napoli pada saat ini.
Load more