Skor berubah menjadi 1-1 dan bertahan hingga babak pertama selesai.
Memasuki babak kedua, Persik lebih bermain offensive. Sejumlah pergantian pemain dilakukan dengan harapan bisa sebagai amunisi baru.
Persik Kediri Vs PSIS Semarang. Foto: Persik Kediri.
Renan Silva dan Faris Aditama dari Persik Kediri ditarik keluar untuk digantikan Fitra Ridwan dan Ferinando Pahabol.
Kemudian, di menit ke-71, Flavio Silva bergerak di sisi kiri pertahanan PSIS Semarang melepaskan tembakan ke gawang, namun masih gagal.
Selang beberapa menit kemudian, Fitra Ridwan juga melepaskan tembakan, namun masih bisa ditepis kiper PSIS Semarang Ray Redondo.
Lima menit sebelum laga kedua berakhir, Persik Kebobolan, setelah pada menit 87, Taisei Marukawa yang dikawal dua pemain Persik, melompat untuk menyambut umpan lambung dari Luthfi Kamal dengan sundulan kepala.
Load more