Bawa Persib Bandung Back to Back Champions, Marc Klok Tegaskan Sepak Bola Indonesia Berhutang kepadanya, Alasannya Ternyata ..
- Tangkapan layar
"Kalau kalah juga, (fans) bantai kita, tiga klub sama, fasilitas mungkin sama sedikit, tidak banyak beda di mana pun kalau di Indonesia. Mungkin hasilnya aja yang beda," sambungnya.
Kendati demikian, Marc Klok mengaku bahwa dirinya berhutang banyak kepada sepak bola Indonesia, begitupun sebaliknya.
"Bukan ke sepak bola saja, ke Indonesia secara umum, karena dari support saya dapat waktu saya tiba tahun 2017," ujarnya.
"Dari suporter, fans dari apapun yang terjadi di hidup saya karena hidup saya banyak perbedaan sekarang," pungkasnya.
Pria bernama lengkap Marc Anthony Klok menegaskan bahwa hidup dan kariernya banyak berubah sejak pindah dari Dundee FC ke PSM Makassar pada tahun 2017.
"Saya selalu bilang, saya berhutang ke negara Indonesia atas sepak bola, tapi saya juga memberi kembali karena semua yang saya terima," ujarnya.
- Persib Bandung
Ā
"Saya kembalikan dalam secara umum, saya ingin membantu orang lain, saya ingin membantu orang lain untuk mendapat kehidupan yang lebih baik," pungkasnya.
Sementara itu, Mukti Entut memberikan pandangannya soal pernyataan "Sepak bola Indonesia berutang ke Marc Klok".
"Dalam opini saya sebagai pecinta sepak bola Indonesia, mengapa sepak bola Indonesia berutang ke Marc Klok adalah karena Marc Klok ini salah satu pemain asing yang meningkatkan level pemain asing saat itu yang masuk ke Indonesia. Jadi kurasinya lebih terjaga lagi," ujarnya.
"Ketika Marc Klok datang, benar-benar ini loh pemain-pemain asing yang dibutuhkan Liga Indonesia untuk meningkatkan kualitas tim dan kualitas Liga," paparnya. (ind)
Load more