Jakarta, tvOnenews.com - Tolak Timnas Indonesia demi bermain di Piala Dunia? Pemain keturunan ini sah jadi juniornya bintang Manchester City, Erling Haaland.
Tak dapat dimungkiri, Timnas Indonesia tidak pernah kehabisan stok pemain keturunan yang berkarier di luar negeri alias abroad.
Sudah ada lebih dari 20 nama di skuad Garuda besutan Patrick Kluivert yang abroad di Eropa, Amerika hingga Asia. Mulai dari Maarten Paes hingga Ole Romeny.
Kehadiran mereka sangat dibutuhkan di Timnas Indonesia demi mewujudkan mimpi yang besar yakni membawa tim merah putih ke Piala Dunia.
Selain yang sudah dinaturalisasi, stok pemain keturunan Indonesia di luar negeri yang belum pernah membela skuad Garuda masih melimpah.
Salah satunya adalah Samuel Silalahi, pemain keturunan Batak yang kini memperkuat klub kasta tertinggi Liga Norwegia, Stromsgodset.
Load more