LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
KSAL pimpin acara peluncuran kapal buru ranjau di Jerman
Sumber :
  • Miranti Hirschmann/tvOne

Kasal Pimpin Acara Peluncuran Kapal Buru Ranjau di Jerman

Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono memimpin acara ship naming dua unit Kapal MCMV (Mine Counter-Measure Vessel) 60 yang diberi nama KRI Pulau Fani dan KRI Pulau Fanildo.

Kamis, 13 Oktober 2022 - 08:53 WIB

Jerman - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono memimpin acara ship naming dua unit Kapal MCMV (Mine Counter-Measure Vessel) 60 yang diberi nama KRI Pulau Fani dan KRI Pulau Fanildo.

Ship launching 1 kapal di antaranya, KRI Pulau Fani, dilaksanakan dengan meriah lengkap dengan pesta kembang api di Galangan Abeking & Rasmussen (A&R), Lemwerder, Jerman, Selasa (11/10/2022).

Pemberian nama atau ship naming dua kapal tersebut secara seremonial dilaksanakan oleh Vero Yudo Margono selaku “Ibu Kandung Kapal” dengan prosesi pemotongan tali pengikat untuk pemecahan kendi ke badan kapal KRI Pulau Fani.

Selanjutnya, Istri Wakil Menteri Pertahanan Metty Herindra bersama Vero Yudo Margono menekan tombol pembukaan nama kapal.

Sementara itu, pelaksanaan ship launching Pulau Fani ditandai dengan memotong tali tambat kapal dengan menggunakan kapak oleh Kasal Laksamana Yudo.

Baca Juga :

Kedua kapal jenis MCMV buatan A&R ini dilengkapi dengan sistem buru ranjau modern.

Kedua kapal buru ranjau ini akan melengkapi armada Satuan Ranjau TNI Angkatan Laut. 

Kapal ini memiliki beberapa keistimewaan di antaranya berbahan baja non magnetik yang memiliki degaussing system untuk mengurangi kemagnetan kapal dan dilengkapi penggerak motor elektrik untuk mengurangi tingkat kebisingan.

Lalu, dimensi yang lebih besar dengan panjang 61,4 meter dan lebar 11,1 meter memiliki peralatan sonar terbaru yang mampu mendeteksi dan mengklasifikasi kontak bawah air.          

Kapal ini juga memiliki ROV (Remotely Operated Vehicle) untuk identifikasi dan netralisasi ranjau serta AUV (Autonomous Underwater Vehicle) untuk membantu mendeteksi dan mengklasifikasi kontak bawah air.

Kemudian, kapal dilengkapi dengan USV (Unmanned Surface Vessel), yakni kapal tanpa awak untuk perburuan dan penyapuan ranjau.

Pembangunan kapal perang secara berkelanjutan ini merupakan program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut yang berkomitmen meningkatkan dan mengembangkan kekuatan dan kemampuan pertahanan secara profesional, khususnya pertahanan matra laut yang syarat dengan teknologi dan perkembangannya sangat dinamis.

Kasal Laksamana Yudo menjelaskan urgensi pengadaan kedua kapal tersebut adalah disebabkan Indonesia memiliki laut yang sangat luas di mana 2/3 wilayah Indonesia terdiri dari lautan yang masih banyak terdapat ranjau laut peninggalan perang dunia ke-2.

Di samping itu juga karena dinamisnya perkembangan teknologi persenjataan ranjau saat ini.

“TNI AL perlu kapal MCMV untuk menjaga perairan Indonesia aman, bebas dari gangguan dan ancaman senjata bawah air terutama ranjau serta untuk membersihkan perairan Indonesia yang masih memiliki potensi bahaya ranjau,” paparnya.

Pembangunan kapal ini diawali dengan kesepakatan kontrak pengadaan 2 unit kapal buru ranjau antara Kementerian Pertahanan RI dan pihak Perusahaan Abeking dan Rasmussen, Jerman pada 29 Januari 2019.

Pemerintah Indonesia telah mengalokasikan dana sebesar 215 juta USD untuk pembangunan dua kapal ini.

Sebagai tahap awal pembangunan kapal MCMV type MHV-60 tersebut, kegiatan Milestone of Starting of Steel Cutting (pemotongan baja pertama) di galangan kapal Abeking & Rasmussen, Lemwerder, Bremen, Jerman dilaksanakan pada 26 November 2020.

Rencananya, pembangunan KRI Fani akan rampung pada 8 Maret 2023, sementara KRI Fanildo dijadwalkan rampung pada 8 Mei 2023.

Galangan kapal Abeking & Rasmussen Jerman memiliki tradisi panjang dalam industri perkapalan sejak tahun 1917.

Acara peluncuran dan penamaan kapal ini juga dihadiri oleh Duta Besar RI untuk Republik Federal Jerman, Arif Havas Oegroseno, Konsul Jendral RI di Hamburg Adrian Wicaksono dan sejumlah perwakilan masyarakat Indonesia di Bremen dan sekitarnya.(mhn/nsi)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
OTT KPK Berbuah Manis! Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Dijadikan Tersangka Dugaan Korupsi untuk Dana Pilkada 2024

OTT KPK Berbuah Manis! Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Dijadikan Tersangka Dugaan Korupsi untuk Dana Pilkada 2024

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah (RM) dan dua orang sebagai tersangka dugaan korupsi berupa pemerasan.
Jangan Terlena Masa Tenang Pilkada 2024, DPD RI Beri Peringatan Keras: Ini Masa Kritis!

Jangan Terlena Masa Tenang Pilkada 2024, DPD RI Beri Peringatan Keras: Ini Masa Kritis!

Wakil Ketua Komite I Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Muhdi meminta masyarakat agar tidak terlena dengan politik uang yang berpotensi terjadi selama masa tenang Pilkada 2024.
Tagar STYOut Lumrah, Ketua Umum PSSI Erick Thohir Minta Suporter Konsisten Dukung Timnas Indonesia: Pelatih Arab Saudi yang Kalahkan Argentina Saja ...

Tagar STYOut Lumrah, Ketua Umum PSSI Erick Thohir Minta Suporter Konsisten Dukung Timnas Indonesia: Pelatih Arab Saudi yang Kalahkan Argentina Saja ...

Tagar STYOut tersebut berhenti setelah Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi, namun Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut tagar tersebut tidak adil ketika kondisi Skuad Garuda kalah. 
Dubes RI Husin Bagis Beberkan Hasil Kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke UEA: Insyaallah Membawa Manfaat

Dubes RI Husin Bagis Beberkan Hasil Kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke UEA: Insyaallah Membawa Manfaat

Duta Besar RI untuk Uni Emirat Arab (UAE) Husin Bagis menyatakan kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo Subianto ke negara tersebut memiliki nilai strategis.
Doa Lekas Terkabul Jika Dimulai dengan Surat Pendek Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat

Doa Lekas Terkabul Jika Dimulai dengan Surat Pendek Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengatakan bahwa tak harus bangun dan shalat tahajud di sepertiga malam jika ingin doa terkabul. Lalu surat apa yang dimaksud UAH?
Hasil Pemain Voli Indonesia Abroad: Megawati Hangestri Menang Dramatis, Doni Haryono Jalani Debut Manis

Hasil Pemain Voli Indonesia Abroad: Megawati Hangestri Menang Dramatis, Doni Haryono Jalani Debut Manis

Hasil pemain voli Indonesia abroad, di mana Megawati Hangestri berhasil meraih kemenangan dramatis dan Doni Haryono menjalani debut manisnya di Liga Thailand.
Trending
Masa Tenang Pilkada 2024, Pj Gubernur Jawa Tengah Minta Semua Pihak Tahan Kegaduhan

Masa Tenang Pilkada 2024, Pj Gubernur Jawa Tengah Minta Semua Pihak Tahan Kegaduhan

Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mengimbau berbagai pihak tidak menyebar kabar bohong atau hoaks, sehingga memicu kegaduhan di masa tenang Pilkada 2024.
Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Dalam salah satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad (UAS) jelaskan waktu terbaik untuk shalat hajat, tahajud dan amalan lain di waktu sepertiga malam terakhir.
Tolong yang Lagi Merintis Karir Lakukan Tahajud Bikin Tambah Moncer, Kata Ustaz Adi Hidayat Waktu Terbaik Dilakukan saat..

Tolong yang Lagi Merintis Karir Lakukan Tahajud Bikin Tambah Moncer, Kata Ustaz Adi Hidayat Waktu Terbaik Dilakukan saat..

Keistimewaannya, bukan hanya mampu angkat derajat hidup jadi lebih baik lagi. Mulai sekarang coba shalat tahajud bagi umat muslim. Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
'Saranghaeyo Gomawoyo', Lirik Lagu This Love - Davichi, OST Drakor Terkenal yang Kerap Dipakai Jadi Backsound Video di Medsos

'Saranghaeyo Gomawoyo', Lirik Lagu This Love - Davichi, OST Drakor Terkenal yang Kerap Dipakai Jadi Backsound Video di Medsos

Sambil medengarkan lagunya, yuk simak juga lirik lagu "This Love" yang dinyanyikan oleh Davichi, di mana aslinya adalah OST drakor Descedant of the Sun (2016).
Hasil Pemain Voli Indonesia Abroad: Megawati Hangestri Menang Dramatis, Doni Haryono Jalani Debut Manis

Hasil Pemain Voli Indonesia Abroad: Megawati Hangestri Menang Dramatis, Doni Haryono Jalani Debut Manis

Hasil pemain voli Indonesia abroad, di mana Megawati Hangestri berhasil meraih kemenangan dramatis dan Doni Haryono menjalani debut manisnya di Liga Thailand.
FIFA Resmi Umumkan Ranking Terbaru Tanggal Segini, Timnas Indonesia Melonjak Drastis Kangkangi Negara Eropa hingga Afrika

FIFA Resmi Umumkan Ranking Terbaru Tanggal Segini, Timnas Indonesia Melonjak Drastis Kangkangi Negara Eropa hingga Afrika

FIFA secara resmi akan mengumumkan ranking terbaru negara-negara anggotanya pada 28 November 2024, Timnas Indonesia pun dipastikan akan mengalami kenaikan yang drastis.
Motif Polisi Tembak Polisi di Sumbar Terungkap, Isu Bekingan Tambang Ilegal Mencuat

Motif Polisi Tembak Polisi di Sumbar Terungkap, Isu Bekingan Tambang Ilegal Mencuat

Baru-baru ini kembali terjadi kasus polisi tembak polisi yang menggemparkan. Kali ini kasus tersebut terjadi di Solok, Sumatera Barat.
Selengkapnya
Viral