Wakil Ketua MPR RI Ibas Tinjau Program Bantuan Pasang Baru Listrik di Ngawi: Satu Listrik, Satu Harapan
- Istimewa
Ia menyampaikan komitmen Partai Demokrat untuk mengawal distribusi bantuan agar tepat sasaran, berkualitas, dan berkelanjutan.
Tak hanya itu, lulusan S3 IPB University ini turut menyoroti program Bedah Rumah (BSPS) bagi masyarakat berpenghasilan rendah serta program pengairan pertanian melalui P3-TGAI, yang dinilai penting untuk mendukung produktivitas petani dan ketahanan pangan desa.
Menutup sambutannya, Ibas mengajak masyarakat Desa Kedungharjo untuk terus menjaga kebersamaan, gotong royong, dan rasa syukur.
“Indonesia tidak boleh menjadi negara yang gelap. Kita ingin Indonesia terang, seterang desa kita, seterang hati kita,” ucapnya.
Ia juga berpesan agar bantuan listrik yang telah diberikan dirawat dan dijaga, serta mendorong warga untuk mengusulkan kembali keluarga lain yang belum menikmati aliran listrik.
Kegiatan ini merupakan bagian dari masa reses sekaligus upaya memastikan program nasional berjalan tepat sasaran hingga ke desa. Dalam kesempatan tersebut, tercatat pula total penerima manfaat program bantuan listrik di Kecamatan Mantingan mencapai 580 kepala keluarga, dan secara keseluruhan di Kabupaten Ngawi sebanyak 1.627 kepala keluarga.
Dalam kegiatan tersebut, Ibas didampingi oleh Anggota DPRD dari Partai Demokrat untuk Kabupaten Ngawi, Haris Agus Susilo; Kepala Desa Kedungharjo, Suhadi; Manager Unit Pelayanan Pelanggan PLN UP3, Purwanto; serta Kharis selaku MULP PLN ULP Mantingan (UP3).
Load more