News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Respons Guru Sekolah Rakyat soal Wacana Pemerintah Naikkan Gaji Guru: Wah, Angin Segar bagi Dunia Pendidikan

Wacana Presiden RI, Prabowo Subianto yang akan menaikkan gaji guru disambut positif oleh para pendidik, termasuk dari lingkungan Sekolah Rakyat.
Rabu, 20 Agustus 2025 - 07:15 WIB
Ilustrasi Sekolah Rakyat.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Aldi Herlanda

Jakarta, tvonenews.com – Wacana Presiden RI, Prabowo Subianto yang akan menaikkan gaji guru disambut positif oleh para pendidik, termasuk dari lingkungan Sekolah Rakyat.

Kepala Sekolah Rakyat Samarinda, Fahrizal, menilai langkah ini sebagai angin segar yang sangat ditunggu oleh para guru, terutama mereka yang mengabdi di daerah dan menghadapi tantangan berat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Jujur, ini angin segar untuk kita, para pendidik. Selama ini kesejahteraan guru masih kurang diperhatikan. Padahal guru tidak hanya bekerja saat jam belajar, tapi juga berpikir 24 jam untuk murid-muridnya," ungkap Fahrizal saat ditemui dalam acara Pembekalan Guru dan Sekolah Rakyat di Pusdiklatbangprof Margaguna, Jakarta Selatan, Selasa (19/8).

Fahrizal yang telah menjadi PNS sejak tahun 2006 ini menyampaikan bahwa perhatian terhadap guru seharusnya tidak hanya hadir saat ada kritik terhadap sistem pendidikan.

"Sering kali kalau pendidikan gagal, yang disalahkan guru. Tapi kalau berhasil, jarang guru dipuji. Saya pikir ini (kenaikan gaji) langkah luar biasa dan saya setuju sekali," tegasnya.

Sebagai Kepala Sekolah Rakyat yang baru ditugaskan di Samarinda, Fahrizal menyampaikan bahwa sekolah yang ia pimpin sudah mulai berjalan sejak Juli lalu.

Meskipun masih dalam tahap awal, ia mengaku sudah mengantisipasi sejumlah tantangan besar, terutama karena siswa di Sekolah Rakyat berasal dari latar belakang ekonomi rendah, bahkan sebagian termasuk kategori miskin ekstrem.

"Tantangan utama kami adalah pengawasan. Anak-anak ini sebelumnya hidup bebas, terbiasa membantu orang tua hingga larut malam. Sekarang mereka tinggal di asrama, harus menyesuaikan diri. Itu tidak mudah," jelasnya.

Selain itu, ia juga menyoroti potensi munculnya masalah seperti bullying dan pergaulan di lingkungan berasrama yang heterogen.

"Bullying bisa jadi terjadi, karena kita tahu bagaimana dinamika kehidupan di lapangan, terutama dari latar belakang ekonomi yang beragam. Maka pengawasan harus ekstra," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Soal pengelolaan sarana dan prasarana, Fahrizal menyebut pihaknya berupaya memaksimalkan apa yang ada.

Ia juga mengapresiasi rekrutmen guru dan kepala sekolah Sekolah Rakyat yang dilakukan melalui seleksi ketat oleh Kementerian Pendidikan dan Kementerian Sosial.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT