Jakarta, tvOnenews.com - Anda pasti ingin tampil cantik di Hari Raya Idulfitri atau Lebaran nanti.
Tidak hanya tampil cantik dengan pakaian baru, kulit wajah yang sehat juga dapat menunjang penampilan anda makin on point di hari Lebaran nanti.
Simak tips merawat kulit sensitive agar tetap sehat bercahaya saat Lebaran nanti.
Brand Manager Make P:rem Indonesia Fivo Tafana mengatakan bahwa tren perawatan diri yang instant acap kali membuat orang-orang mengabaikan kebutuhan mendasar kulit.
“Kami memahami bahwa dengan tren perawatan diri yang berubah dengan cepat serta berbagai produk yang ditawarkan membuat beauty enthusiast terkadang mengabaikan kebutuhan mendasar kulit, perlindungan lapisan kulit,” ujar Fivo dalam siaran pers di Jakarta, Selasa (25/3/2025) lalu.
Load more