Bekasi, tvOnenews.com - Seorang wanita bernama Ida Farida mencurahkan pengalamannya mendapatkan perlakuan kasar saat mengunjungi adiknya yang ditahan di Polres Metro Bekasi.
Dalam sebuah video berdurasi 3 menit 33 detik yang diunggah di akun TikTok-nya pada Selasa (18/3/2025) lalu Ida menceritakan kejadian tersebut.
Ida mengaku datang dengan mengenakan seragam dan langsung menanyakan surat penahanan adiknya.
Namun, pihak kepolisian menolak menunjukkan surat tersebut dengan alasan hanya orang tua yang berhak melihatnya.
“(Polisi bilang) ‘enggak bisa’ dengan nada marah,” kata Ida melalui akun TikTok-nya.
Karena tidak puas, Ida kemudian mencoba menghubungi rekannya menggunakan ponsel.
Load more