"Kita semua sudah dipanggil ke Bareskrim. Saya sudah datang mengikuti aturannya sebagai warga negara yang baik saya datang," katanya.
Namun sayangnya, Denny tidak menjawab secara detil video yang viral beredar itu kapan dan dirinya diperiksa oleh polisi.
"Udah lama, udah lama sih. semuanya dipanggil satu persatu. sebagai warga negara yang baik saya datang dan melewati prosesnya," tegas Denny.
Denny hanya menyebut bahwa pemeriksaan oleh polisi terkait video viral itu terjadi sebelum dia dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.
"Waktu itu belum (jadi anggota DPR)," terangnya.
Namun, hingga kini belum ada tindak lanjut lagi dari pihak kepolisian terkait kasus promosi situs judol yang dilakukan oleh Denny Cagur.
"Setelah itu prosesnya berjalan dan sekarang semuanya kita serahkan kepada pihak kepolisian," kata dia.
Load more