Sementara itu kondisi halaman rumah ini tidak terlihat jelas dari luar. Sebab rumah tertutup oleh pagar tinggi berwarna cokelat yang celahnya ditutupi oleh fiber.
Di dalam pos sekuriti rumah tersebut juga tidak ada yang berjaga. Hanya terdapat rak yang berisi helm. Selain itu juga terlihat lampu teras rumah menyala berwarna kuning.
Menurut sekuriti cafe di samping tempat kejadian perkara berinisial N, perusahaan yang bergerak di bidang Game Art dan Animasi ini sudah tidak ada kegiatan sejak Agustus 2024.
Pengakuan dari karyawan perusahaan tersebut, seluruhnya sudah dikenakan pemutusan hubungan kerja (PHK).
“Agustus kemarin pertengahan, itu pokoknya cabut semua di PHK jadi semua karyawan di PHK. Itu sampai drivernya sampe satpamnya semua di PHK. Alasan di PHKnya saya gatau,” kata N, saat ditemui di lokasi, pada Senin (16/9/2024).
Lebih lanjut N mengatakan bahwa menurut pengakuan karyawan di perusahaan, mereka juga mendapat pesangon saat dikenakan PHK.
“Hak mereka tuh terpenuhi kaya model 3 kali gaji, plus pesangon, plus BPJS. Itu kata Disnaker mereka semua terdaftar dan sebagian sudah ada yang ngurus,” jelasnya.
Load more