Adapun, pemberangkatan jemaah haji Indonesia sudah berlangsung satu pekan.
Kelompok Terbang (kloter) pertama pada sejumlah embarkasi diberangkatkan pada 12 Mei 2024.
Terhitung saat ini ada 152 kloter yang sudah diterbangkan dari Tanah Air ke Tanah Suci.
Indonesia tahun ini mendapat kuota 241.000 jemaah, terdiri atas 213.320 jemaah haji reguler dan 27.680 jemaah haji khusus.
Jemaah haji reguler diterbangkan dengan dua maskapai, Garuda Indonesia dan Saudia Airlines.
Maskapai pertama akan memberangkatkan 109.072 jemaah yang tergabung dalam 294 kloter.
Sisanya, 260 kloter diterbangkan dengan Saudia Airlines.
Load more