Jakarta, tvOnenews.com - Panji Gumilang benarkan ada bunker senjata di bawah tanah Al Zaytun, ini jenis senjatanya.
Panji Gumilang pimpinan Al Zaytun tidak menampik soal adanya kabar keberadaan bunker senjata di Al Zaytun.
Bunker senjata di Al Zaytun itu ramai dibicarakan usai Kepala Badan Kesbangpol Jawa Barat Iip Hidajat mengungkap kabar tersebut. Iip mengatakan keberadaan bunker senjata ini sempat dicurigai oleh tim investigasi.
“Informasi ada bunker. Bahkan, ada tempat pembuatan senjata itu sempat mengetahui tim investigasi," ujar Iip, Minggu (9/7/2023) lalu.
Panji Gumilang benarkan ada bunker senjata di bawah tanah Al Zaytun, ini jenis senjatanya. Dok: Istimewa
Terkait pernyataan tersebut, Panji Gumilang membenarkannya. Namun, dia menegaskan bunker senjata di bawah tanah Al Zaytun tidak diisi dengan senjata api, melainkan senjata atau alat untuk memotong kayu.
“Ada. Kan setiap bunker di bawah isinya kayu,” ujar Panji Gumilang dalam program YouTube Talk With Uni Lubis dikutip viva.co.id, Senin (17/7/2023).
“Senjata untuk memasang kayu, ini kayu di Indonesia sudah tidak ada, kayu yang kita miliki ini sudah enggak ada. Motong kayunya itu 1957, yang terbaru itu tahun 1965,” katanya.
Kini, kasus penistaan agama pimpinan Al Zaytun Panji Gumilang telah dinaikkan ke tahap penyidikan.
Selain dijerat Pasal 156 A Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang Penistaan Agama, Bareskrim Polri juga menjerat Panji Gumilang dengan Pasal 45 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE). (viva/nsi)
Load more