Polisi mau menyelidiki apakah mungkin ternyata Iman Mahlil telah melakukannya sebelum 1 April 2023. Kata dia, pihaknya bakal penyidikan secara scientific investigation. "Masih kita lakukan pengembangan dan pendalaman," katanya.
(Iman Mahlil Lubis, tersangka kasus penipuan QRIS saat dihadirkan di konpres di Polda Metro Jaya Selasa (11/4/2023). Sumber: tim tvonenews/Rizki Amana)
Terkuaknya kasus ini berawal dari sebuah video memperlihatkan aksi pria mengganti QR code pada kotak amal di sebuah masjid di Kebayoran Baru, Jaksel. Video ini kemudian viral di media sosial. Polisi pun turun tangan menyelidiki kejadian tersebut.
Dari video yang beredar, tampak seorang pria mendekati kotak amal. Ia mengenakan kemeja biru dan celana panjang. Pria itu tampak membawa sebuah kertas stiker. Dia sempat melihat sekeliling sebelum akhirnya menempelkan stiker itu ke kotak amal yang ada di depannya.
Dari narasi yang beredar, stiker yang ditempel itu adalah QR code. Dia diduga sengaja menempelkan QR code di kotak amal.
Load more