Beirut, tvOnenews.com - Israel kembali berulah setelah beberapa jam keadaan di Beirut, Lebanon cukup tenang.
Serangan tiba-tiba dilakukan Israel di Beirut selatan pada Kamis (24/10/2024) waktu setempat.
Kantor Berita Lebanon melaporkan, jet tempur Israel menyerang sebuah bangunan yang terletak di kawasan Chouaifet El Aamoroussieh.
Pihak militer Israel sebelumnya sempat memperingkatkan penghuni bangunan agar meninggalkan tempat karena akan ada serangan udara.
"Kepada semua orang yang tinggal di pinggiran selatan, khususnya di gedung yang ditandai pada peta terlampir dan bangunan sekitar Haret Hreik, Anda tinggal di dekat fasilitas Hizbullah yang akan segera menjadi sasaran tentara Israel," kata juru bicara militer Avichay Adraee.
Ia memaksa agar para penghuni bangunan itu segera pergi dan mengosongkan bangunan di sekitarnya.
Para penghuni itu diminta setidaknya menjauh dalam jarak 500 meter.
Load more