News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Mitigasi Emisi Karbon, SKSG UI dan Universitas Terbuka Jalin Kemitraan Strategis

Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG) Universitas Indonesia (UI) jalin kemitraan strategis memitigasi emisi karbon di Mataram, NTB
Senin, 1 September 2025 - 18:12 WIB
Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Terbuka (UT) jalin kemitraan strategis mitigasi emisi karbon
Sumber :
  • Istimewa

Mataram, tvOnenews.com – Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG) Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Terbuka (UT) menjalin kemitraan strategis dalam sebuah penelitian kolaboratif yang fokus pada manajemen mitigasi emisi karbon di Kota Mataram. Penelitian  ini bertujuan untuk mengkaji isu lapangan dan rekomendasi kebijakan yang kuat bagi pemerintah daerah dalam memetakan strategi untuk mencapai target nol emisi karbon.

Kegiatan fokus pada analisis sektor industri kecil menengah yang menghadapi isu sumber emisi di wilayah perkotaan. Penelitian ini dipimpin oleh Ibu Lin Yola, Ph.D dari SKSG UI dan Ibu Nining Suryani dari UT.  

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Menurut Ibu Lin Yola, Ph.D, kolaborasi ini sangat penting karena menggabungkan keahlian mendalam dari kedua institusi. "SKSG UI membawa perspektif stratejik dan global tentang isu perubahan iklim, sementara UT dengan jaringan luasnya di daerah dapat memberikan data lapangan yang lebih akurat dan relevan," jelasnya.

Penelitian ini mencakup beberapa tahapan utama, seperti: pengumpulan data primer melalui survei lapangan dan wawancara dengan pemangku kepentingan dan pengembangan rekomendasi kebijakan yang aplikatif dan sesuai dengan karakteristik unik Kota Mataram.

Salah satu tahapan penting dalam penelitian ini adalah pengukuran tingkat polusi udara yang dilakukan di berbagai titik strategis di Kota Mataram. Kegiatan ini dilaksanakan langsung di lapangan, melibatkan tim peneliti SKSG UI dan UT, serta dibantu oleh tim dari DLH Provinsi NTB, termasuk Bapak Reza, seorang spesialis dari dinas tersebut.

Bapak Reza, yang berperan penting dalam kegiatan ini, menjelaskan bahwa pengukuran ini mencakup parameter utama seperti PM2.5, PM10, dan kadar gas rumah kaca (GRK) seperti CO2 dan NOx. "Data akurat dari pengukuran ini akan menjadi dasar kami untuk memantau tingkat kualitas udara mengidentifikasi sumber-sumber emisi terbesar di Mataram" jelasnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Hasil akhir dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi panduan bagi Pemerintah Kota Mataram dalam menyusun Rencana Aksi Daerah untuk mitigasi emisi karbon.

"Kami berharap kajian ini tidak hanya menghasilkan publikasi ilmiah, tetapi juga memberikan dampak nyata bagi Kota Mataram, menjadikannya kota yang lebih hijau, bersih, dan berkelanjutan," tambah Ibu Nining Suryani. Kolaborasi ini juga menjadi contoh nyata sinergi antara perguruan tinggi dalam mendukung pembangunan nasional.(bwo)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT