tvOnenews.com - Ketua Umum GP Milenial Ali Nugroho mengukuhkan kepengurusan komunitas Gen Z for Ganjar Pranowo (Zorro) serta meresmikan 'Rumah Kreasi' sederhana buat kalangan Gen Z berkreasi di kawasan Mekarsari, Depok, Jawa Barat.
Dalam kesempatan itu juga digelar diskusi santai yang Ketiga Kalinya digelar oleh aliansi Forum Relawan Kawal Ganjar Pranowo yang di singkat Funakawan.
Bendahara Umum GP Milenial Rhohman Sagita mengatakan, dengan bertambahnya dukungan anak muda yang bergabung, semakin menguatkan langkah Relawan Ganjar Pranowo for Milenial atau GP Milenial melangkah ke akar rumput.
"Dengan program turunan ini, kami berharap menjadi kekuatan baru untuk GP sang Gubernur Jateng dua periode itu sebagai pemenang dalam merebut hati kalangan Gen Z," kata Sagita, Sabtu (19/8), saat peresmian Rumah Kreasi Ala Gen Z.
Koordinator Komunitas Gen Z for Ganjar Pranowo disingkat Zorro, Yuan Mas Zidan berharap dengan rumah kreasi ini menjadi tempat nongkrong anak muda dalam mengembangkan keterampilan.
"Kami sungguh senang dengan kehadiran rumah kreasi ini, agar teman-teman bisa mengaktualisasikan kemampuannya dalam segi apapun untuk berkreasi disini," kata Mas Zidan mahasiswa semester 6 perguruan tinggi swasta ini.
Load more