tvOnenews.com - Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat menggelar kegiatan Peringatan Hari Koperasi Ke-76 Tingkat Provinsi Jawa Barat di Kabupaten Bekasi, yang berlangsung di Central Park Meikarta, Cikarang Pusat.
Dengan mengusung tema "Pemajuan Koperasi Kunci Kesejahteraan Masyarakat," acara ini menjadi momentum penting bagi dunia koperasi. Penjabat Bupati Bekasi, Dr. Dani Ramdan, dalam sambutannya menyatakan bahwa Kabupaten Bekasi yang dikenal sebagai Kawasan Industri terbesar se-Asia Tenggara memiliki berbagai koperasi yang berkembang pesat, termasuk Koperasi Karyawan dan Koperasi Konsumen. Menurutnya, jumlah anggota yang besar dan pengawasan bersama yang intensif telah membantu Koperasi bertahan dalam menghadapi berbagai fase kehidupan ekonomi yang dinamis di tanah air.
Institut STIAMI Cikarang sebagai perguruan tinggi di wilayah Cikarang juga turut berperan aktif dalam mendukung kegiatan ini. Dengan komitmen dan kolaborasi untuk mendukung perkembangan koperasi dan kesejahteraan masyarakat, Institut STIAMI Cikarang turut berkontribusi dalam menyemarakkan kegiatan dan memperkuat peran perguruan tinggi dalam mendukung perekonomian daerah.
Wakil Gubernur Jawa Barat, H. Uu Ruzhanul Ulum, S.E, memberikan apresiasi kepada seluruh insan koperasi yang telah berkontribusi dalam memajukan ekonomi Indonesia. Beliau menekankan bahwa koperasi harus dapat menjawab tantangan Digitalisasi Bisnis dengan pengembangan teknologi dan melibatkan generasi muda sebagai langkah adaptif. Semangat kolaborasi dari berbagai pihak juga menjadi kunci perkembangan pesat koperasi dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian Penghargaan dan Hibah pada Hari Koperasi kepada Koperasi Terbaik se-Jawa Barat. Selaku tuan rumah, Kabupaten Bekasi melalui Dinas Koperasi dan UMKM yang dipimpin oleh Ibu Hj. Ida Farida, M.Si., telah berperan aktif dalam pembinaan 1.495 Koperasi yang tersebar di beberapa kecamatan di wilayah Kabupaten Bekasi.
Kegiatan ini berlangsung mulai Tgl 27- 29 Juli 2023, dan turut meramaikan acara dengan Penganugerahan "Koperasi Makin Berani Award" bagi Koperasi berprestasi di Kabupaten Bekasi, serta lomba-lomba, Coaching Clinic, dan Talkshow seputar koperasi.
Menurut Renisya Ayu Utami, S.AB, MA selaku Kepala Kampus Institut STIAMI Cikarang bahwa sinergitas bersama dinilai mampu mendukung perkembangan ekonomi nasional dengan cara mengelola manajemen secara bersamaan, salah satunya dengan meningkatkan sumber daya manusia di lingkup Koperasi melalui Perguruan Tinggi agar mampu meningkatkan kompetensi dasar yang lebih luas terkait koperasi, dan sebagai upaya lebih menumbuhkan rasa percaya di masyarakat karena bisa melaksanakan manajemen koperasi dengan baik dan benar.(chm)
Load more