Hal senada juga disampaikan Linda dalam persidangan di PN Jakarta Barat (PN Jakbar), Senin (27/2/2023).
Linda menceritakan bagaimana dia berkenalan dengan Teddy Minahasa di persidangan. Ternyata, mulanya Linda bekerja di Hotel Classic.
Linda mengaku dirinya merupakan informan polisi terkait narkoba dari luar negeri yang masuk ke Indonesia dari jawaban yang dia berikan kepada hakim.
"Saya banyak membantu polisi. Sebagai agen, sebagai informan, kalau ada barang mau masuk dari luar negeri ke Indonesia. Kalau saya ada info, saya infokan ke Polri," jawab Linda.
Dia pun kembali menceritakan latar belakangnya. Linda pernah bekerja di Hotel Classic sebagai GRO (Guest Relation Officer). Saat menjadi GRO, Linda dan Teddy Minahasa mulai mengenal tahun 2013.
“Jadi kalau misalnya ada tamu memesan massage (pijat), itu lewat saya dulu. Baru saya lempar ke belakang," ucap Linda.
Keduanya mengaku tidak berkomunikasi lagi setelah saat itu. Linda dan Teddy Minahasa baru berkomunikasi kembali tahun 2019 lalu.
2. Linda Akui Kerap Tidur Bareng dengan Teddy Minahasa
Terdakwa Linda Pudjiastuti alias Anita Cepu mengungkapkan hal mencengangkan terkait hubungannya dengan eks Kapolda Sumatera Barat, Irjen Teddy Minahasa.
Menurut Linda, dirinya keberatan dengan kesaksian Teddy Minahasa di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, untuk hal menjebak.
"Saya keberatan Yang Mulia soal penjebakan itu. Sebab, saya harus mengucapkan tidak pernah bertengkar dengan saksi," kata Linda di PN Jakbar, Rabu (1/3/2023).
Load more