Langkah Fikri/Bagas terhenti di babak perempatfinal usai dikalahkan oleh pasangan ganda putra Denmark..
Sumber :
  • PBSI

Komentar Jujur Fikri/Bagas usai Takluk dari Ganda Putra Denmark di Ajang Kapal Api Indonesia Open 2024

Sabtu, 8 Juni 2024 - 01:42 WIB

tvOnenews.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana buka suara soal kekalahan menyakitkan dari Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen perwakilan Denmark.

Fikri/Bagas takluk di hadapan pendukung sendiri di Istora Senayan oleh Astrup/Rasmussen dengan rubber game (16-21, 21-15, 21-23), pada Jumat (7/6/2024)

Sejatinya Fikri/Bagas merupakan pasangan ganda putra Pelantas yang tersisa di babak perempatfinal dan menjadi harapan bagi Indonesia untuk melaju ke semifinal Kapal Api Indonesia Open 2024.


Fikri/Bagas. (source: PBSI)

Atas hasil ini, pebulutangkis non Pelatnas (Pemusatan Latihan Nasional) yakni Sabar/Reza menjadi wakil Indonesia satu-satunya yang mampu melaju ke babak semifinal Kapal Api Indonesia Open 2024 usai menumbangkan pasangan Taiwan di Istora Senayan, Jumat (7/6/2024).

Laga alot tersaji di hadapan ribuan penonton di Istora Senayan, Fikri/Bagas di gim pertama tampak kesulitan dengan serangan bertubi-tubi dari ganda campuran Denmark.

Arah pengembalian bola dari pasangan Indonesia juga kerap out dan menjadi poin tambahan bagi tim lawan.

Paruh awal gim kedua perubahan strategi tampak dari sisi Fikri/Bagas, mereka jauh lebih menyerang dan Fikri pun melepaskan beberapa smash keras yang berbuah poin.

Namun, kesalahan demi kesalahan dilakukan pasangan Indonesia, dari service error hingga bola tersangkut di net.

Pasca pertandingan, Bagas Maulana mengatakan bahwa laga berjalan alot dan tegang lantaran kejar-kejaran poin yang terjadi.

“Pertandingan hari ini cukup bagus, cukup tegang, cukup memuaskan bagi kami karena kami sempat mengejar. Dan tidak apa-apa, kami bermain nothing to lose,” ucapnya pada media.

Bagas juga menanggapi soal dirinya bersama Fikri menjadi tumpuan untuk menjadi juara di Kapal Api Indonesia Open 2024.

Setelah beberapa rekannya harus tersingkir di babak 32 besar dan 16 besar.

"Mungkin ekspektasi orang-orang pasti pengennya ada dua Indonesia masuk. Tapi ya mau gimana, kami sudah mencoba semaksimal mungkin di laga tadi,” terangnya.

Fikri juga mengungkapkan apa yang terjadi di gim ketiga.

“Kalau di gim tadi sih pas gim ketiga kita kalah start-nya, mereka bisa bangkit lagi dengan bermain lebih cepat. Kami malah tertekan,” tandasnya.

“Pas pindah sisi lapangan, kami tertinggal jauh poinnya, tapi kami bisa coba mengejar, tapi hasilnya gagal, teraih kesempatan,” tambahnya.

Peraih trofi juara All England 2022 ini juga mengakui kehebatan Astrup/Rasmussen.

“Mereka bermain lebih rapih, lebih tenang di lapangan, lebih cepat juga, lebih menutup,” tandasnya.

“Maksudnya lebih pintar penempatan bolanya, jadi bikin kita kesulitan untuk membuang bolanya,” tutupnya.

Sebagai informasi, Sabar/Reza menjadi satu-satunya perwakilan Indonesia di babak semifinal Kapal Api Indonesia Open 2024, mereka bakal melawan pasangan ganda campuran Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee pada match ke-10. (Ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:35
06:42
02:18
02:11
03:58
04:45
Viral