- KOVO
Gara-gara Bikin Sejarah Bersama Red Sparks, KOVO Sampai Mau Jadikan Megawati Hangestri Ikon Baru V-League? Faktanya...
“Mega-lah yang memperlihatkan berfungsinya sistem dengan baik. Dimulai pada musim 2023-2024, yang merupakan musim pertama sejak sistem tersebut diperkenalkan, kisah sukses tercipta,” lanjutnya.
Tidak hanya berbicara peningkatan kualitas, media Korea juga menjelaskan kalau popularitas dari V-League jauh terangkat, contohnya ketika Red Sparks diundang ke Indonesia.
- KOVO
“Dengan keterampilannya yang luar biasa, ia membawa V-League ke tingkat berikutnya dan juga berkontribusi terhadap popularitas liga tersebut,“ tegasnya.
Lebih lanjut, mereka berharap bahwa kontribusi Megawati Hangestri selama dua musim bersama Red Sparks bisa membuat V-League kian dikenal di Asia.
“Minat terhadap V-League tumbuh di Asia berkat masuknya penggemar Mega,“ paparnya.
Maka tidak muluk-muluk kalau KOVO seharusnya bisa menjadikan Megawati Hangestri sebagai ikon V-League meski sudah tidak berkarier di sana.
(han)