- LTN PBNU
Kian Panas! Sekarang Giliran Pengurus Dewan Syuro PKB Jawa Barat yang Lapor ke PBNU: Kami Ada Tapi Tak Ada
Maka menurutnya, sudah semestinya pengurus partai sowan ke PBNU sebagai orang tua yang melahirkan PKB.
"Mudahan-mudahan ini semua dilalui dengan baik. Kita semua yang hadir ini dengan tujuan menyayangi partai," harap Havidz.
Sebagai informasi, sebelum kedatangan Dewan Syuro PKB ke PBNU, mantan Sekjen PKB Lukman Edy dan mantan Politisi PKB Effendy Choirie atau Gus Choi juga telah datang ke PBNU.
Lukman Edy mengungkapkan, peran Dewan Syuro PKB dikurangi berdasarkan hasil Muktamar PKB di Bali.
Lukman mengatakan berkurangnya peran Dewan Syuro ini berdampak pada dinamika di internal PKB dan relasinya dengan PBNU.
"Semenjak Muktamar di Bali itu sebagian besar kewenangan Dewan Syuro itu dihapus di dalam AD/ART, sehingga kita tidak melihat lagi peran Dewan Syuro itu, dan itu di semua tingkatan bukan saja di tingkat DPP, tapi juga tingkat DPW dan DPC," kata Lukman, di kantor PBNU, Jakarta Pusat, Rabu (31/7/2024), usai memenuhi panggilan dari Tim Lima PBNU.
"Kalau dulu bahkan itu Dewan Syuro ikut menandatangani surat-surat keputusan, kalau sekarang itu tidak ada lagi, Dewan Syuro tidak lagi menandatangani surat keputusan, tidak lagi keputusan terhadap hal-hal strategis di partai," lanjut Lukman Edy.