- Kolase tvOnenews.com
Jangan Cari Panggung! Eks Jenderal Polri Tanya Kapasitas Dedi Mulyadi dalam Kasus Vina Cirebon, hingga Dede Bikin Heboh Bongkar Sosok 3 DPO
tvOnenews.com - Kabar mengenai seorang mantan Jenderal Polri yang sentil kapasitas Dedi Mulyadi dalam Kasus Vina Cirebon.
Serta, saksi Dede kembali membuat heboh dengan bongkar keberadaan 3 DPO pada kasus Vina Cirebon.
Kedua informasi tersebut menjadi berita Kasus Vina Cirebon terpopuler di tvOnenews.com, pada Senin, 29 Juli 2024.
Seperti apa informasi mengenai kedua berita tersebut? Simak rangkumannya berikut ini.
Dedi Mulyadi dan Brigjen Pol (Purn) Siswandi Adi. (Kolase tvOnenews)
Dedi Mulyadi Kena Sentil Eks Jenderal Polri Soal Keterlibatan di Kasus Vina Cirebon
Kemunculan Iptu Rudiana di hadapan publik membuat publik semakin menyoroti perkembangan Kasus Vina Cirebon.
Kasus ini tampak semakin rumit dengan banyak pihak yang terlibat memberikan informasi juga saling memberi tanggapan.
Salah satunya sosok Kuasa Hukum Pak RT Pasren, Brigjen Pol (Purn) Siswandi Adi turut membahas kasus Vina Cirebon dan kemunculan Iptu Rudiana.
Setelah menanggapi sayembara berhadiah dari Nikita Mirzani untuk mencari Aep, kini Brigjen Pol (Purn) Siswandi Adi turut menanggapi keterlibatan Dedi Mulyadi dalam kasus ini.
Ia menyentil Mantan Bupati Purwakarta tersebut tidak punya kapasitas dalam kasus ini. Bahkan tidak bisa dimintai keterangan sebagai saksi.
“Apa kompetensinya? Kuasa Hukum bukan, praktisi hukum apa? Jangan dibolak-balik ya, jangan nyari panggung,” sindir Siswandi.
Siswandi menilai kapasitas dari Dedi Mulyadi yang seharusnya tidak dapat terlibat terlalu jauh, bahkan tidak bisa dijadikan sebagai saksi jika hanya mengandalkan keterangan saksi lain.
“Saksi itu yang melihat, mendengar, yang mengalami di situ, melihat persis. Jangan saksi cerita, itu bukan saksi namanya,” jelasnya.
Mengenai keinginan Dedi Mulyadi menjadi kuasa hukum dari tujuh terpidana, Siswandi justru menantang eks Bupati Purwakata itu untuk menunjukkan surat kuasanya.
Simak berita selengkapnya: Bela Kubu Pak RT Pasren dan Kahfi, Jenderal Purnawirawan ini Sentil Peran Dedi Mulyadi di Kasus Vina Cirebon: Jangan Nyari Panggung!
Saksi Kasus Vina Cirebon, Dede Rizwanto. (Tim tvOne)
Dede Bikin Heboh Lagi Beberkan Keberadaan 3 DPO
Seorang saksi kunci Kasus Vina Cirebon, Dede Riswanto (30) atau akrab disapa Dede kembali membuat heboh publik usai pengakuannya memberikan kesaksian palsu.
Pasalnya, Dede berani bocorkan keberadaan 3 DPO yang selama ini dicari untuk menemukan pelaku utama dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon.
Sebelumnya, Dede mengaku secara terbuka bahwa pada tahun 2016 lalu dirinya diminta oleh Iptu Rudiana dan Aep untuk memberikan kesaksian palsu mengenai kejadian pada kasus Vina Cirebon.
Sebab, kenyataannya Dede tidak mengetahui kejadian yang sebenarnya lantaran ia tidak ada di lokasi kejadian saat tragedi kasus pembunuhan Vina dan Eky terjadi.
Kini Dede mengatakan bahwa tiga orang yang masuk dalam daftar DPO dan tertuang pada isi putusan sidang sebelumnya, tidak pernah ada.
Dengan tertawa tipis, Dede mengungkapkan dengan tegas di hadapan awak media bahwa ketiga DPO tersebut tidak ada.
“Pada seluruh masyarakat Indonesia, intinya tidak usah mencari nama Pegi, Andi sama Dani (3 DPO). Percuma, nggak akan ketemu sampai ujung dunia, sampai ujung pelosok pun nggak akan ketemu,” ujar Dede.
Bahkan menurutnya pencarian terhadap tiga DPO tersebut hanya membuang waktu saja.
Simak berita selengkapnya: Dede Kembali Buat Kejutan, Bongkar Keberadaan 3 DPO Kasus Vina
(adk/aag/kmr)