Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dan Ketua Komisi IV DPR RI Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto..
Sumber :
  • Dok. KKP

Menteri Trenggono Sebut Anggaran Bongkar Pagar Laut Berasal dari Patungan: Nanti Kalau Ditanya BPK, Siapa yang Tanggung Jawab?

Jumat, 24 Januari 2025 - 16:58 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono angkat bicara soal anggaran pembongkaran pagar laut yang ada di perairan Tangerang, Banten.

Dalam jumpa pers setelah Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi IV DPR RI pada Kamis petang, Menteri Trenggono mengatakan bahwa anggaran bongkar pagar laut itu bersumber dari patungan.

"Kalau kita bicara anggaran, itu patungan," kata Trenggono di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, dikutip Jumat (24/1/2025).

Kendati demikian, Trenggono tidak menyebutkan besaran dana yang digunakan untuk membongkar pagar laut yang tidak mengantongi Persetujuan Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Laut (PKKPRL) dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) tersebut.

Menteri KP mengaku, pihaknya bersama lintas sektor hingga nelayan akan menyelesaikan pembongkaran pagar laut itu, meski memakai dana yang dilakukan secara patungan.

Meski begitu, Trenggono tidak menyebutkan secara rinci pihak-pihak yang melakukan patungan tersebut.

"Karena desakan dari teman-teman semua untuk segera dibongkar, ya sudah dengan segala macam cara. Jadi, kayak belum terhitung, patungan saja," imbuhnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:29
01:56
01:24
05:13
08:14
10:48
Viral