Menteri ATR/BPN Nusron Wahid di Hotel Grand Mercure Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024)..
Sumber :
  • tvOnenews/Syifa Aulia

Banyak Aset Negara Berubah Jadi Milik Pribadi, Nusron Wahid Minta Semua Pihak Perangi Mafia Tanah: Jangan sampai Diserobot Pihak Lain

Kamis, 14 November 2024 - 12:56 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri ATR/BPN Nusron Wahid meminta seluruh menteri dan TNI/Polri untuk mengamankan semua aset milik negara.

Hal ini disampaikan dalam Rapat Koordinasi Pencegahan dan Penyelesaian Tindak Pidana Pertanahan. Dalam agenda tersebut, turut hadir Kepala BIN, Jaksa Agung, Kabareskrim Polri, sampai Menteri Pertahanan.

“Kami meminta kepada bapak-bapak sekalian, sinergi ini untuk yang paling utama adalah mengamankan aset-aset negara,” ujar Nusron di Hotel Grand Mercure Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

“Wabil khusus aset-aset negara yang sudah tercatat menjadi BMN, barang milik negara. Apakah itu asetnya TNI, apakah itu asetnya polisi, apakah itu asetnya kementerian,” sambungnya.

Pasalnya, kata Nusron, banyak sekali aset-aset negara yang berubah kepemilikan menjadi aset pribadi maupun perusahaan. Menurut dia, kerja sama ini dibutuhkan untuk memberantas pelaku mafia tanah.

“Kami tidak yakin kalau itu semua bisa berhasil kalau tidak ada kolaborasi. Kalau bahasa kasarnya ‘kongkalikong’ antara pihak internal oknum BPN, juga internal instansi yang lain termasuk juga internal, mohon maaf, pihak-pihak yang terkait seperti lembaga peradilan dan sebagainya,” jelasnya.

Dia berharap semua pihak dapat bekerja sama secara serius untuk mengamankan semua aset negara. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral