Anindya Bakrie Terpilih Menjadi Ketua Umum Kadin.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Bos Bluebird Ungkap Alasan Munaslub Kadin hingga Anindya Bakrie Terpilih Ketum, Kadinda dan Asosiasi Tak Diperhatikan Arsjad?

Sabtu, 21 September 2024 - 09:29 WIB

Pada akhirnya, dalam Munaslub yang digelar dan nama Anindya Bakrie muncul sebagai kandidat ketua umum. Setelah melalui proses aklamasi, para peserta Munaslub sepakat memberikan amanah kepada Anin untuk memimpin Kadin Indonesia.

Pelaksanaan Munaslub Kadin ini menjadi langkah penting dalam menjawab keluhan dan aspirasi dari berbagai asosiasi dan Kadin Daerah yang merasa kurang diperhatikan dalam kepengurusan sebelumnya.

Terpilihnya Anindya Bakrie diharapkan membawa perubahan positif, khususnya dalam upaya membangun kerjasama yang lebih solid antara dunia usaha dan pemerintah untuk kemajuan ekonomi Indonesia.

Anindya Bakrie: Munaslub Sudah Sesuai AD/ART

Anindya Bakrie mengaku terpilihnya dia menjadi ketum melalui proses yang sah dan sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART).

Pasalnya, digelarnya Munaslub tersebut merupakan inisiatif dari para Kadin Daerah.

"Merekalah yang membuat panitia untuk menentukan forum jalannya persidangan dan hasilnya sesuai dengan AD/ART," katanya di menara Kadin, Jakarta, Minggu (15/9/2024). 

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral