Polisi lakukan patroli di Jalan Merdeka Selatan, Sidorejo Lor, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga..
Sumber :
  • Tim tvOne - Aditya Bayu

Polres Salatiga Tingkatkan Patroli di Kawasan Rumah Pengusaha Tambang Emas yang Digeruduk Warga Papua

Rabu, 26 Juni 2024 - 12:30 WIB

Salatiga, tvOnenews.com - Polres Salatiga melakukan peningkatan pengamanan melalui patroli yang ditingkatkan di lingkungan Jalan Merdeka Selatan, Sidorejo Lor, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah.

Kawasan tersebut merupakan lokasi rumah dari pemilik perusahaan Bahana Lintas Nusantara (BLN) grup Salatiga, Nicholas Nyoto Prasetyo yang dalam beberapa hari terakhir digeruduk warga terkait sengketa masalah tambang emas di Papua.

Pelaksana harian (PLH) Kasie Humas Polres Salatiga, Ipda Sutopo mengatakan, Polres Salatiga terus mengupayakan penyelesaian permasalahan melalui mediasi antar kedua belah pihak.

" Untuk permasalahan yang terjadi antara BLN dan pemilik lahan terus kita fasilitasi bisa diselesaikan secara baik melalui mediasi. Kita akan pertemukan kembali antara Polres Salatiga, kedua belah pihak dan nanti kita undang juga dari jajaran Forkompimda Salatiga," terang Ipda Sutopo, Rabu (26/6/2024).

Dikatakan lebih lanjut oleh Ipda Sutopo, terkait dengan adanya sekelompok warga yang sempat beberapa kali mendatangi kantor BLN di Jalan Merdeka Selatan No 54 Sidorejo Lor, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Polres Salatiga telah meningkatkan pengamanan melalui patroli yang ditingkatkan.

" Untuk pengamanan lingkungan kami tingkatkan, karena sedikit banyak ada keluhan dari masyarakat. Untuk itu kami tingkatkan patroli ke wilayah tersebut. Namun secara umum kondisi keamanan sangat kondusif," kata Ipda Sutopo.

Terkait dengan adanya laporan ke Polres Salatiga oleh penasehat hukum dari Nicholas Nyoto Prasetyo dengan dugaan pelanggaran hukum. Ipda Sutopo mengatakan laporan tetap diproses, namun penyelesaian diutamakan melalui jalur mediasi.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral