Elektabilitas Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Paling Tinggi di Jabar

Kamis, 12 September 2024 - 17:12 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Indikator Politik Indonesia merilis survei elektabilitas pasangan calon pada Pilgub Jawa Barat 2024. Pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan memiliki elektabilitas paling tinggi dalam survei tersebut yang kemudian diikuti oleh pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie. 

Indikator Politik Indonesia merilis survei yang dilakukan pada periode 2 hingga 8 September 2024 mengenai elektabilitas pasangan calon pada Pilgub Jawa Barat 2024. 

Survei melibatkan 1.200 orang dari seluruh Provinsi Jawa Barat dengan metode wawancara tatap muka. 

Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode sampel random, sampling dengan toleransi kesalahan atau margin of error sekitar 2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen. 

Dari hasil survei elektabilitas, Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan yang diusung 14 partai politik ini memiliki posisi paling tinggi. 

Kemudian diikuti oleh  Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan NasDem. 

Pada posisi selanjutnya ada Acep Adang Ruhiyat-Gitalis Dwi Natarina alias Gita KDI dan Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja yang diusung PDIP mendapatkan hasil survei yang hampir sama. 

Faktor yang membuat tingginya elektabilitas masing-masing pasangan diantaranya karena pemilih menilai bakal calon Gubernur memiliki perhatian terhadap rakyat hingga soal popularitas. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
01:25
03:14
02:08
02:11
02:30
Viral