- FC Twente
Media Asing Tak Habis Pikir, Sudah Dinaturalisai dan Bela Timnas Indonesia, Mees Hilgers Ketahuan Masih Pegang Paspor Belanda?
- Instagram @meeshilgerss
Jika benar Hilgers belum secara resmi melepas paspor Belandanya, maka apakah status kewarganegaraannya di Indonesia sudah sah menurut hukum? Ataukah memang proses administrasi di dua negara belum sepenuhnya sinkron?
Lebih jauh lagi, kasus ini berpotensi membuka kotak Pandora.
Bisa jadi, Mees Hilgers bukan satu-satunya pemain naturalisasi yang masih menyimpan status ganda tanpa disadari publik.
Beberapa nama lain yang saat ini bermain di luar negeri pun mungkin mengalami hal serupa, namun belum terungkap ke permukaan.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada klarifikasi resmi dari pihak PSSI maupun dari Mees Hilgers sendiri.
Situasi ini menyisakan ruang spekulasi dan semakin menyoroti pentingnya transparansi dalam proses naturalisasi pemain, terutama ketika menyangkut kepentingan nasional dan integritas sistem hukum kewarganegaraan Indonesia. (tsy)